Senapan Semi Otomatis M1 Carbine militerbanget.blogspot.com |
Kediri, Tabanan, Bali, Jum'at, 8 November 2024
Setelah Perang Dunia II meletus, pihak militer yang bertanggungjawab di segmen pengadaan perlengkapan militer AS mulai menyadari kemungkinan bahwa AS akhirnya akan terlibat dalam konflik tersebut. Pada perang tersebut, militer AS menyadari satu kenyataan dimana trend taktik perang ternyata telah berubah, ketika manuver pasukan yang dipelopori oleh unit lintas udara dan lapis baja telah menggeser pola pertempuran parit yang statis (seperti pada Perang Dunia I), sangat jelas bahwa jalur komunikasi, pasokan, dan garis pertahanan belakang dapat tiba-tiba diserang oleh pasukan musuh. Angkatan Darat juga menyadari perlunya kru non garis depan dilengkapi dengan senjata pertahanan personal (PDW) yang memiliki daya tembak yang lebih besar ketimbang PDW yang mereka miliki saat itu (biasanya kru non garis depan hanya dilengkapi dengan pistol atau pistol mitraliur), tetapi PDW ini harus memiliki dimensi yang lebih kecil dari senapan tempur.
(Baca juga artikel yang sangat menarik yang berjudul: "Pesawat Pembom Amfibi / Seaplane Bomber Short Sunderland")
Senapan Semi Otomatis M1 Carbine militerbanget.blogspot.com |
Spesifikasi untuk pengadaan senapan baru itu kemudian diterbitkan, di antaranya adalah persyaratan bahwa beratnya tidak boleh melebihi lima pon (atau sekitar 2,5 kg). Selain itu, senjata ini juga harus memiliki jarak tembak efektif sejauh 300 yard (sekitar 275 meter) dengan peluru Winchester kaliber .30 yang baru. Senjata yang baru ini juga diharuskan untuk mengadopsi pasokan peluru dari magasin kotak yang dapat dilepas.
Senapan Semi Otomatis M1A1 Carbine militerbanget.blogspot.com |
Pada bulan Mei 1941, beberapa model uji diajukan untuk dievaluasi oleh pihak militer. Beberapa model senjata ini diajukan oleh berbagai perusahaan dan perancang perorangan. Di antara mereka yang diwakili adalah penemu senapan M1 John Garand dari Springfield Armory; Eugene Reising dari Harrington & Richardson (Reising pada saat itu sangat dikenal karena pistol mitraliur buatannya digunakan oleh Marinir di palagan Pasifik), LH Hoover dari Auto Ordnance, produsen pistol mitraliur Thompson; dan Val Browning, putra John Browning, yang desainnya diajukan oleh Colt.
Senapan Semi Otomatis M1 Carbine militerbanget.blogspot.com |
Winchester juga telah mengerjakan desain senapan semi otomatis dengan mekanisme gas operated, tetapi karena perusahaan ini harus menjalankan produksi senapan M1 Garand (yang pada saat itu produksinya dikejar untuk memenuhi kuota yang diminta oleh militer), Perusahaan ini gagal memenuhi tenggat waktu pengajuan. Dua rancangan senjata ditolak karena gagal memenuhi spesifikasi Angkatan Darat, dan enam purwarupa yang lolos kualifikasi awal lalu dievaluasi di Aberdeen Proving Grounds, Maryland, pada bulan Juni.
(Baca juga artikel yang sangat menarik yang berjudul: "Pesawat Anti Kapal Selam / Anti Submarine Warfare Aircraft - Breguet Alize")
Senapan Semi Otomatis M1A1 Carbine militerbanget.blogspot.com |
Meskipun semua purwarupa senapan ini layak dipertimbangkan, tidak satu pun dari senjata dari pengajuan awal ini yang sepenuhnya memenuhi harapan Angkatan Darat, dan uji coba lainnya kemudian dijadwalkan pada bulan September. Karena mendapat dukungan penuh dari pihak militer, pabrikan Winchester kemudian memodifikasi senapan eksperimentalnya agar dapat memenuhi spesifikasi yang diajukan oleh Angkatan Darat.
Demikianlah artikel tentang M1 Carbine, Senapan Semi Otomatis “Ringan” Era Perang Dunia II (Bagian Pertama). Artikel ini bersambung ke bagian kedua dengan judul “M1 Carbine, Senapan Semi Otomatis “Ringan” Era Perang Dunia II (Bagian Kedua)", semoga artikel ini dapat memberikan manfaat bagi rekan-rekan semua.
Baca juga berbagai artikel menarik tentang khasiat dan manfaat buah dan sayuran di laman portal receh
Baca juga berbagai artikel menarik tentang fotografi dan juga berbagai hal lain di laman trisoenoe
Baca juga ulasan sekilas dari berbagai artikel menarik tentang alutsista dan fotografi di laman pustaka senjata dan fotografi
Artikel ini dialihbahasa, diadaptasi, dan ditulis ulang oleh: Tuntas Trisunu
Sumber:
1. World War II Weapon
2. Wikipedia
3. Beberapa sumber lain
Tag:
#Alutsista
#Amerika_Serikat
#Senapan
#Senapan_Semi_Otomatis
#Perang_Dunia_II
Tidak ada komentar:
Posting Komentar