Pesawat Pembom Taktis/Tactical Bomber North American A3J/A-5 Vigilante militerbanget.blogspot.com |
Kemayoran, Jakarta, Jum'at, 27 Desember 2019
Pada bulan November 1953, pabrikan North American Aviation mulai mengerjakan proyek pesawat serang segala cuaca, berkemampuan terbang jarak jauh yang berpangkalan di kapal induk, dan memiliki kemampuan menjatuhkan bom nuklir pada kecepatan Mach 2 (2 kali kecepatan suara).
Agar dapat mewujudkan spesifikasi ini, tim perancang pesawat ini menawarkan pesawat yang memiliki banyak mengadopsi teknologi tinggi di dalamnya, sehingga, pada saat pesawat Vigilante ini hadir, tak ada satupun pesawat yang mampu menandingi kecanggihan pesawat ini (pada saat itu).
(Baca juga artikel yang sangat menarik yang berjudul: Pesawat Tanpa Awak / Unmanned Aerial Vehicle (UAV) Piaggio P.1 HH Hammerhead)
Pesawat Pembom Taktis/Tactical Bomber North American A3J/A-5 Vigilante militerbanget.blogspot.com |
Purwarupa pertama, YA3J-1 dimunculkan pada tanggal 16 Mei 1958 dan secara resmi diterakan nama Vigilante. Penerbangan yang pertama kali dari purwarupa ini berhasil dilaksanakan pada tanggal 31 Agustus 1958, dan penerbangan dalam kecepatan supersonic dilaksanakan pertama kali pada tanggal 5 September pada tahun yang sama.
Pesawat Pembom Taktis/Tactical Bomber North American A3J/A-5 Vigilante militerbanget.blogspot.com |
Purwarupa yang kedua melaksanakan uji penerbangan pada bulan November di tahun yang sama. Setelah kedua purwarupa tersebut, disusul dengan produksi pertama A3J-1 dan Vigilante keenam telah melakukan 14 kali uji lepas landas dan mendarat dari kapal induk USS Saratoga pada bulan Juli 1960.
Pesawat Pembom Taktis/Tactical Bomber North American A3J/A-5 Vigilante militerbanget.blogspot.com |
Pesawat ini dirancang untuk dapat terbang dengan kecepatan dua kali kecepatan suara dan seluruh sistem yang ada di pesawat ini harus mampu terus bekerja tanpa gangguan dalam kondisi terbang seperti itu. Khusus untuk pesawat ini, digunakan nitrogen murni sebagai pengganti cairan hidrolik pada bagian-bagian tertentu dari pesawat ini yang sangat panas.
Struktur dari pesawat ini juga tergolong sangat unik. Banyak bagian dari pesawat ini yang menggunakan logam titanium agar dapat menyerap panas pada saat pesawat ini terbang dalam kecepatan supersonic. Bahan luar dari struktur sayap terbuat dari campuran logam aluminium dan lithium dan dalam satu bagian utuh, plat lapis emas digunakan untuk memantulkan panas dari ruang mesin.
Pesawat Pembom Taktis/Tactical Bomber North American A3J/A-5 Vigilante militerbanget.blogspot.com |
Beberapa terobosan yang tergolong canggih pada saat itu, diterapkan pada Vigilante. Fitur aerodinamik modern meliputi sayap sayung high loaded dipasang flap berukuran besar dan memiliki sirip ekor vertical yang juga berdimensi besar, keduanya digerakkan dengan motor elektrik yang berdaya tinggi.
Pesawat ini menerapkan fitur full variable engine inlet untuk mengontrol kecepatan aliran udara yang masuk ke dalam ruang mesin, kecepatan aliran udara harus dijaga pada level subsonik agar mesin dapat bekerja secara optimal pada saat pesawat ini terbang dalam kecepatan yang variative.
Pesawat Pembom Taktis/Tactical Bomber North American A3J/A-5 Vigilante militerbanget.blogspot.com |
Fitur untuk pengisian bahan bakar udara juga menjadi fitur standar pada pesawat ini. Vigilante memiliki refuelling probe yang dapat dikeluar-masukan yang terletak di bagian depan sisi kiri badan, di depan kokpit pilot.
A3J-1 Vigilante dapat dikatakan adalah pesawat yang memiliki fitur elektronik yang paling maju di jamannya, meliputi system control fly by wire, walaupun system mekanik tetap dipertahankan sebagai system cadangan. Kalkulasi untuk pengeboman dan navigasi dilakukan pada komputer digital di pesawat. Bukan itu saja, pesawat ini adalah pesawat pertama yang dilengkapi dengan Head Up Display (HUD), yang pada saat itu, merupakan terobosan yang sangat modern.
Pesawat Pembom Taktis/Tactical Bomber North American A3J/A-5 Vigilante militerbanget.blogspot.com |
Radar pesawat Vigilante memiliki kemampuan terrain avoidance (walaupun merupakan versi awal), yang tentu saja mengurangi beban pilot pada saat harus terbang di elevasi rendah (dimana mode terbang seperti ini merupakan mode yang umum diterapkan untuk menghindari sapuan radar lawan).
Pada bulan Desember 1960, Vigilante mengukir rekor untuk terbang di ketinggian di kelasnya sambil membawa muatan seberat 1 ton. Ketinggian yang dicatatkan adalah 91.451 kaki pada koridor sepanjang 6,4 kilometer.
Pesawat Pembom Taktis/Tactical Bomber North American A3J/A-5 Vigilante militerbanget.blogspot.com |
Senjata nuklir pada Vigilante ditempatkan pada ruang bom internal yang memiliki bentuk yang tak lazim. Ruang ini terletak di perut pesawat, namun tidak memiliki pintu (bom Bay Door). Cara penempatan senjata nuklir itu juga termasuk unik, yaitu ditempatkan di Lorong yang memanjang ke belakang sampai ke area mesin, dan pelepasannya dengan cara dilontarkan ke belakang. System ini bukan hanya tak lazim, tetapi juga sangat rumit, yang efeknya, system pelepasan ini sering mengalami kendala teknis pada saat dioperasikan.
Pesawat ini miulai memperkuat skuadron garis depan pada bulan Agustus 1962, dengan berpangkalan pada kapal induk USS Enterprise. Pada bulan September di tahun yang sama, kode registrasi pesawat ini diubah menjadi A-5A berdasarkan pada sistem registrasi Tri Service yang baru. Tak berapa lama kemudian, armada penggetar nuklir milik US Navy ini posisinya digantikan oleh misil Polaris yang diluncurkan dari kapal selam bertenaga nuklir.
(Baca juga artikel yang sangat menarik yang berjudul: Pistol Mitraliur / Submachine Gun - Colt 9 mm SMG (M635))
Pesawat Pembom Taktis/Tactical Bomber North American A3J/A-5 Vigilante militerbanget.blogspot.com |
Efeknya adalah, pesanan tambahan untuk pesawat ini ditunda setelah mencapai angka 59 unit. Lalu, pesawat-pesawat yang sudah terlanjur diproduksi itu, banyak yang dikembalikan ke pabrikan Notrh American untuk dikonversi menjadi RA-5C. Tercatat ada 53 unit yang dikonversi menjadi RA-5C, yang lalu digabungkan dengan produksi baru menjadi 55 unit. RA-5C masih mempertahankan performanya dalam kecepatan, dan terbukti sangat andal ketika menyandang tugas pengintaian dengan menggunakan instrument-instrument pengintai elektomagnetik, optik, dan juga elektronik.
Pesawat Vigilante terbukti berperan besar pada saat digunakan oleh US Seventh Fleeth pada saat Perang Vietnam berkecamuk. Skuadron terakhir berkekuatan RA-5C dinonaktifkan oleh US Navy pada bulan September 1979.
Pesawat Pembom Taktis/Tactical Bomber
North American A3J/A-5 Vigilante
militerbanget.blogspot.com
Spesifikasi Pesawat Pembom Taktis / Tactical Bomber - North American A-5 Vigilante
North American A3J/A-5 Vigilante
militerbanget.blogspot.com
Asal Negara: Amerika Serikat
Tipe Pesawat: Pesawat Pembom Taktis
Terbang Perdana: 31 Agustus 1952 (Purwarupa)
Kru: 2
Bobot: 17.252 kg (Kosong), MTOW : 36.320 kg
Dimensi
Panjang Pesawat: 23,11 m
Bentangan sayap: 16.15 m
Tinggi: 5.92 m
Wing Area: 70.05 m2
Pesawat Pembom Taktis/Tactical Bomber
North American A3J/A-5 Vigilante
militerbanget.blogspot.com
Persenjataan
North American A3J/A-5 Vigilante
militerbanget.blogspot.com
1 x Mk. 27, Mk. 28 atau Mk. 43 bom nuklir di dalam bom bay linear
1 x Mk. 43 atau 2 x Mk. 83 atau Mk. 84 bom konvensional pada pylon di bawah sayap
Mesin: 2 X General Electric 7.332 kg afterburning thrust J79-2 turbojets
Performa
Kecepatan maksimum: 2.230 km/jam
Ketinggian maksimum: 20.435 m
Kecepatan menanjak: 2.440 m/menit
Jarak Terbang maksimum: 5.150 km
Pesawat Pembom Taktis/Tactical Bomber
North American A3J/A-5 Vigilante
militerbanget.blogspot.com
Versi Wikipedia
North American A3J/A-5 Vigilante
militerbanget.blogspot.com
Karakteristik umum
Kru: 2
Panjang: 76 ft 6 in (23,32 m)
Lebar sayap: 53 ft 0 in (16,16 m)
Tinggi: 19 ft 4 ¾ in (5.91 m)
Area sayap: 700 ft ² (65,1 m²)
Berat kosong: £ 32.714 (14.870 kg)
Berat penuh: £ 47.530 (21.605 kg)
Max. berat lepas landas: £ 62.953 (28.615 kg)
Mesin: 2 × General Electric J79 -GE-8 afterburning turbojet
Daya dorong mesin (tanpa afterburner): 10.900 lbf (48 kN) masing-masing
Daya dorong dengan afterburner: 17.000 lbf (76 kN) masing-masing
Performa
Kecepatan maksimum: Mach 2.0 (1.149 knot, 1.320 mph, 2.123 km / jam) pada 40.000 kaki (12.200 m)
Radius tempur: 1.121 nm (1.289 mil, 2.075 km)
Jarak jelajah maksimum: 1.571 nm (1.807 mil, 2.909 km)
Ketinggian operasional: 52.100 ft (15.880 m)
Kecepatan menanjak: 8.000 ft / menit (40,6 m / s)
Beban sayap: £ 80,4 / ft ² (308,3 kg / m²)
Thrust / weight: 0.72
Pesawat Pembom Taktis/Tactical Bomber
North American A3J/A-5 Vigilante
militerbanget.blogspot.com
Persenjataan
North American A3J/A-5 Vigilante
militerbanget.blogspot.com
Bom:
1 × Mark 27 bom nuklir, B28 atau b43 terjun bebas bom nuklir di ruang bom internal
2 × b43, Markus 83, atau Mark 84 bom pada dua cantelan eksternal
Avionics
Sistem yang dibawa oleh A-5 atau RA-5C
AN/ASB-12 Bom & Navigasi Radar (A-5, RA-5C)
Westinghouse AN/APD-7 SLAR (RA-5C)
Sanders AN/ALQ-100 E / F / G / H-Band Radar Jammer (RA-5C)
Sanders AN/ALQ-41 X-Band Radar Jammer (A-5, RA-5C)
AIL AN/ALQ-61 Radio / Radar / IR Receiver ECM (RA-5C)
Litton ALR-45 "KOMPAS TIE" 2–18 GHz Radar Warning Receiver (RA-5C)
Magnavox AN/APR-27 SAM Radar Warning Receiver (RA-5C)
Itek AN/APR-25 S / X / C-Band Radar Deteksi dan Set Homing (RA-5C)
Motorola AN/APR-18 Elektronik Reconnaissance System (A-5, RA-5C)
AN/AAS-21 IR Reconnaissance Camera (RA-5C)
Demikianlah artikel dengan judul “Pesawat Pembom Taktis / Tactical Bomber - North American A3J/A-5 Vigilante", semoga dapat bermanfaat dan menghibur kita semua.
Baca juga berbagai artikel menarik tentang khasiat dan manfaat buah dan sayuran di: portal-receh.blogspot.com
Baca juga berbagai artikel menarik tentang fotografi dan juga berbagai hal lain di: trisoenoe.com
Baca juga ulasan sekilas dari berbagai artikel menarik tentang alutsista dan fotografi di: pustakasenjatadanfotografi.blogspot.com
Baca juga ulasan sekilas dari berbagai artikel menarik tentang alutsista di: kilas-copas.blogspot.com
Baca juga artikel yang sangat menarik tentang berbagai kisah misteri di: portal-kisah.blogspot.com
Dan kalau sobat ingin membaca artikel pendek tentang khasiat dan manfaat dari tanaman, ada baiknya sobat mampir di laman: portal-lambe-receh.blogspot.com
Artikel ini dialihbahasa, diadaptasi, dan ditulis ulang oleh: Tuntas Trisunu
Sumber:
PEMBOM, Ensiklopedi Dunia
Francis Crosby (Imperial War Museum Duxford)
Wikipedia
Beberapa sumber lain
Tag:
#Close Support Vehicle, #Heavy Sniper Rifle/Senapan Runduk Berat, #Heer, #Helicopter, #Helicopter Angkut/Serang, #Helicopter tempur/serang, #Helikopter, #Helikopter Anti Kapal Selam, #Helikopter multi peran, #Helikopter Serang-Tempur, #Kapal Cepat, #Kendaraan Intai/Tempur Ringan, #Kendaraan Serba Guna, #Kendaraan Taktis Lapis Baja, #Kriegsmarine, #Luftwaffe, #MiG, #Pesawat Angkut Berat Jet, #Pesawat Angkut Propeller, #Pesawat Anti Kapal Selam, #Pesawat Anti Tank Propeller, #Pesawat Latih Jet/Basic Training Airplane, #Pesawat pembom berat Jet, #Pesawat Pembom Medium-Propeller, #Pesawat Pembom Propeller, #Pesawat Pembom Ringan Jet, #Pesawat Pembom Strategis, #Pesawat Pembom Tukik Propeller, #Pesawat Pembom/Tempur Jet, #Pesawat serang jet, #Pesawat Tanpa Awak / Unmanned Aerial Vehicle (UAV), #Pesawat Tempur Jet, #Pesawat Tempur Malam, #Pesawat Tempur Propeller, #Pistol, #Senapan, #Senapan Serbu, #Pistol Mitraliur/Submachine Gun, #Senapan Serbu Otomatis, #Senapan Serbu Semi Otomatis, #Tank, Tank Amfibi, #Tank Destroyer, #Tank Tempur Super Berat/Super Heavy Tank, #Tank Tempur Berat/Heavy Tank, #Tank Tempur Medium/Medium Tank, #Tank Tempur Ringan/Light Tank, #Tank Tempur Utama/Main Battle Tank, #senjata, #senapan serbu, #amunisi, #peluru, #sniper, #pesawat, #pesawat tempur, #helikopter tempur, #perang, #lapis baja, #pembom, #PUBG, #FF, #PLAYERUNKNOWN'S BATTLEGROUNDS, #Free Fire, #Rules Of Survival, #Rules Of Survival, #Knives Out, #Creative Destruction, #Hopeless Land, #Survivor Royale, #PUBG versi PC, #PUBG Mobile, #PUBG Lite, #PUBG x Resident Evil 2, #IFV, #Kendaraan Tempur Infantri / Infantry fighting vehicle, #ML, #anjay, #tik-tok, #Santuy, #Halu, #Apa itu, #Bucin, #Berita Viral, #Viral, #Ide Sederhana, #Mobile Legend, #Bazooka, #Proyektil, #Meriam, #Artileri, #peringkat militer dunia, #pangkalan militer, #pubg, #militer Indonesia 2020, #militer, #TNI, Tentara Nasional Indonesia, #Angkatan Udara, #Angkatan Darat, #Angkatan Laut, #Kepolisian, #Polisi, #Polri, #TNI-AU, #TNI-AL, #TNI-AD, #Panser, #Panzer, #military, #wajib militer, #hobby militer, #militermeter, #battle, #Pelontar Granat, #Tembak, #Bayonet, #APC, #IFV, #Covid-19, Vaksin Covid-19, #Corona Virus, #Virus, #Isolasi Mandiri, #OTG (Orang Tanpa Gejala), #lockdown, #PPKM, #varian-Delta, #Sinovac, #AstraZeneca, #Pfizer-BioNTech, #Moderna, #Sinopharm, #Jhonson &Jhonson, #CanSino, #Omicron, #Rusia, #Ukraina, #Invasi Rusia-Ukraina
Tidak ada komentar:
Posting Komentar