Selasa, 18 Juli 2023

Si “Aneh” English Electric Lightning, Pesawat Penyergap Mach 2 Inggris yang Terakhir (Bagian Keenam)


Pesawat Tempur/Sergap
English Electric Lightning
militerbanget.blogspot.com

Kediri, Tabanan, Bali, Selasa, 18 Juli 2023

Artikel ini meneruskan artikel sebelumnya tentang satu jenis alutsista dari spesies pesawat penyergap racikan dari Inggris era Perang Dingin. Pesawat penyergap ini lahir di era Perang Dingin antara Blok Barat dengan Blok Timur. Dirancang dengan tugas khusus, yaitu menyergap pesawat pembom strategis Blok Timur dan juga pesawat-pesawat pembom taktis yang berpangkalan di perbatasan. Supaya dapat mengikuti artikel ini dengan baik, silahkan baca bagian kelima dengan judul: "Si “Aneh” English Electric Lightning, Pesawat Penyergap Mach 2 Inggris yang Terakhir (Bagian Kelima)", dan ini adalah artikelnya:

Pesawat Tempur/Sergap
English Electric Lightning
militerbanget.blogspot.com

Terbang untuk pertama kalinya pada 6 Juni 1965, English Lightning F.6 adalah varian terakhir untuk RAF dan hampir identik dengan F.3A terlepas dari kemampuan pesawat ini untuk dipasangi tangki bahan bakar eksternal dengan kapasitas 2 x 260 imperial gallon, yang dipasang pada tiang di atas sayap. Dalam keadaan darurat, kedua tangki bahan bakar ini dapat dilepas. Tangki ventral juga dimodifikasi sehingga terdapat ruang tambahan yang dapat mengakomodasi dua pucuk meriam ADEN, yang dipasang di depan. 


Pesawat Tempur/Sergap
English Electric Lightning
militerbanget.blogspot.com

Modifikasi ruang bahan ventral ini memang berefek negatif, yaitu berkurangnya kapasitas bahan bakar internal, dimana kapasitas sebelumnya sebesar 610galon lalu menciut menjadi 535 galon imperial. Walaupun demikian, perubahan ini malah disukai oleh pilot yang menuturkan bahwa English Electric Lightning F.6 kembali menjadi 'pesawat tempur sejati' sekali lagi.

Varian British Lightning terakhir adalah F.2A, yang dikembangkan pada tahun 1966. Secara sederhana, varian ini adalah varian peningkatan atau modernisasi dari F.2, dengan sayap melengkung, sirip persegi, dan tangki ventral yang sama dengan Lightning F.6. Varian ini mempertahankan radar AI23, rudal Firestreak, meriam hidung dan mesin Avon 211R. Meskipun F.2A dianggap memiliki "tenaga" yang lebih kecil dari varian sebelumnya, F.2A memiliki radius tempur yang jauh lebih besar dan digunakan dengan efek yang besar dalam taktik tempur penyergapan di elevasi rendah di Jerman Barat.

Pesawat Tempur/Sergap
English Electric Lightning
militerbanget.blogspot.com

Sering disebut sebagai 'Export Lightning', English Electric F.53 Lightning dikembangkan oleh BAC sebagai perusahaan swasta. Sejak awal, varian ini dirancang untuk memiliki kemampuan multi peran yang terbilang banyak, seperti kemampuan intersepsi, pengintaian, dan serangan darat. Berdasarkan badan pesawat dan avionik F6, F6 menggabungkan tangki bahan bakar ventral yang besar, sayap melengkung, dan dudukan tiang di atas sayap untuk tangki bahan bakar eksternal yang dapat dilepas. Varian ini dianggap varian yang "mematikan" karena memiliki kemampuan untuk membawa jenis persenjataan yang beragam serta meriam Aden sebagai persenjataan utamanya.

(Baca juga artikel yang sangat menarik yang berjudul: A30 Cruiser Tank Challenger & A30 Tank destroyer Avenger)

Pesawat Tempur/Sergap
English Electric Lightning
militerbanget.blogspot.com

Perkembangan selanjutnya adalah English Electric Lightning T.55 2-seater, yang dilengkapi dengan spesifikasi khusus untuk tugas tempur. Dengan badan pesawat yang sangat mirip dengan varian T.5, pesawat ini juga menggunakan sayap dan tangki ventral besar dari F.6. Ironisnya, walaupun varian ini mewarisi kecepatan menanjak yang tinggi dan kemampuan manuver yang luar biasa dari English Electric Lightning, varian ini juga mengalami kesulitan pemeliharaan yang sama. 

Pada tahun 1963, British Aircraft Corporation yang baru dibentuk (yang telah memasukkan English Electric) sedang mengerjakan desain untuk pengembangan Lightning dengan konfigurasi dua kursi dengan sayap variabel-geometri.

Demikianlah artikel yang berjudul "Si “Aneh” English Electric Lightning, Pesawat Penyergap Mach 2 Inggris yang Terakhir (Bagian Keenam)", semoga dapat bermanfaat bagi kita semua.


Baca juga berbagai artikel menarik tentang khasiat dan manfaat buah dan sayuran di: portal-receh.blogspot.com

Baca juga berbagai artikel menarik tentang fotografi dan juga berbagai hal lain di: trisoenoe.com

Baca juga ulasan sekilas dari berbagai artikel menarik tentang alutsista dan fotografi di: pustakasenjatadanfotografi.blogspot.com

Baca juga ulasan sekilas dari berbagai artikel menarik tentang alutsista di: kilas-copas.blogspot.com

Baca juga ulasan sekilas dari berbagai artikel menarik tentang berbagai hal di: portal-lambe-receh.blogspot.com

Baca juga berbagai artikel menarik tentang berbagai misteri dan hal-hal yang diluar akal sehat di: portal-kisah.blogspot.com

Artikel ini dialihbahasa, diadaptasi, dan ditulis ulang oleh: Tuntas Trisunu

Sumber:

2. Wikipedia
3. Beberapa sumber lain

Tag:
#Close Support Vehicle, #Heavy Sniper Rifle/Senapan Runduk Berat, #Heer, #Helicopter, #Helicopter Angkut/Serang, #Helicopter tempur/serang, #Helikopter, #Helikopter Anti Kapal Selam, #Helikopter multi peran, #Helikopter Serang-Tempur, #Kapal Cepat, #Kendaraan Intai/Tempur Ringan, #Kendaraan Serba Guna, #Kendaraan Taktis Lapis Baja, #Kriegsmarine, #Luftwaffe, #MiG, #Pesawat Angkut Berat Jet, #Pesawat Angkut Propeller, #Pesawat Anti Kapal Selam, #Pesawat Anti Tank Propeller, #Pesawat Latih Jet/Basic Training Airplane, #Pesawat pembom berat Jet, #Pesawat Pembom Medium-Propeller, #Pesawat Pembom Propeller, #Pesawat Pembom Ringan Jet, #Pesawat Pembom Strategis, #Pesawat Pembom Tukik Propeller, #Pesawat Pembom/Tempur Jet, #Pesawat serang jet, #Pesawat Tanpa Awak / Unmanned Aerial Vehicle (UAV), #Pesawat Tempur Jet, #Pesawat Tempur Malam, #Pesawat Tempur Propeller, #Pistol, #Senapan, #Senapan Serbu, #Pistol Mitraliur/Submachine Gun, #Senapan Serbu Otomatis, #Senapan Serbu Semi Otomatis, #Tank, Tank Amfibi, #Tank Destroyer, #Tank Tempur Super Berat/Super Heavy Tank, #Tank Tempur Berat/Heavy Tank, #Tank Tempur Medium/Medium Tank, #Tank Tempur Ringan/Light Tank, #Tank Tempur Utama/Main Battle Tank, #senjata, #senapan serbu, #amunisi, #peluru, #sniper, #pesawat, #pesawat tempur, #helikopter tempur, #perang, #lapis baja, #pembom, #PUBG, #FF, #PLAYERUNKNOWN'S BATTLEGROUNDS, #Free Fire, #Rules Of Survival, #Rules Of Survival, #Knives Out, #Creative Destruction, #Hopeless Land, #Survivor Royale, #PUBG versi PC, #PUBG Mobile, #PUBG Lite, #PUBG x Resident Evil 2, #IFV, #Kendaraan Tempur Infantri / Infantry fighting vehicle, #ML, #anjay, #tik-tok, #Santuy, #Halu, #Apa itu, #Bucin, #Berita Viral, #Viral, #Ide Sederhana, #Mobile Legend, #Bazooka, #Proyektil, #Meriam, #Artileri, #peringkat militer dunia, #pangkalan militer, #pubg, #militer Indonesia 2020, #militer, #TNI, Tentara Nasional Indonesia, #Angkatan Udara, #Angkatan Darat, #Angkatan Laut, #Kepolisian, #Polisi, #Polri, #TNI-AU, #TNI-AL, #TNI-AD, #Panser, #Panzer, #military, #wajib militer, #hobby militer, #militermeter, #battle, #Pelontar Granat, #Tembak, #Bayonet, #APC, #IFV, #Covid-19, Vaksin Covid-19, #Corona Virus, #Virus, #Isolasi Mandiri, #OTG (Orang Tanpa Gejala), #lockdown, #PPKM, #varian-Delta, #Sinovac, #AstraZeneca, #Pfizer-BioNTech, #Moderna, #Sinopharm, #Jhonson &Jhonson, #CanSino, #Omicron, #Rusia, #Ukraina, #Invasi Rusia-Ukraina, #Perang-Rusia-Ukraina, #Pertempuran-Rusia-Ukraina, #Serbuan-Rusia-Ukraina #Drone, #Kamikaze Drone, #Russian Drone, #Rudal Hipersonik, #Rudal Hipersonik Rusia

Tidak ada komentar:

Posting Komentar