Senin, 16 September 2024

FV4005 - Tank Perusak Raksasa yang Harus Menyerah Oleh Jaman (Bagian Pertama)


Tank Perusak/Tank Destroyer FV4005
militerbanget.blogspot.com

Kediri, Tabanan, Bali, Senin, 16 September 2024

Tank perusak (tank destroyer) ini kalau dilihat secara sepintas akan tampak membingungkan bagi siapapun untuk mengklasifikasikannya. Kalau boleh jujur, alutsista ini seharusnya diklasifikasikan dalam kelas artileri swagerak ketimbang tank perusak. Tetapi kalau disimak latar belakang perancangannya, alutsista ini memang sejatinya adalah tank perusak karena dirancang secara khusus untuk melahap barisan lapis baja milik lawan, dan berikut ini adalah penuturan singkatnya:

Tank Perusak/Tank Destroyer FV4005
militerbanget.blogspot.com

Tank perusak FV4005 memiliki senjata utama yang hampir dipastikan sebagai senjata terbesar yang pernah dipasang pada body tank. Senjata ini menandai titik puncak perlombaan sepanjang sejarah pertempuran lapis baja untuk membuat senjata yang lebih besar dan lebih besar lagi yang dapat melumat kendaraan lapis baja lawan yang memiliki proteksi yang lebih tebal pada jarak tembak yang lebih jauh. Setelah titik ini, munculnya rudal berpemandu dan amunisi senjata yang lebih canggih akan memungkinkan peningkatan ini terus-menerus, tetapi dengan ukuran dan berat yang jauh lebih masuk akal.


Tank Perusak/Tank Destroyer FV4005
militerbanget.blogspot.com

Alutsista ini mulai dirancang pada akhir tahun 1940-an. Berawal dari Angkatan Darat Inggris yang menyadari bahwa mereka memerlukan alutsista (dalam hal ini adalah tank perusak atau tank destroyer) yang dapat menghancurkan tank-tank berat Uni Soviet yang baru seperti IS-3 dan calon penggantinya dengan andal, jauh di luar jangkauan tembakan balasan mereka, tetapi mereka tidak memiliki senjata yang dapat melakukan hal ini, untuk itu mereka memulai sebuah proyek untuk mengembangkannya.

Tank Perusak/Tank Destroyer FV4005
militerbanget.blogspot.com

Tujuannya adalah untuk memasang senjata yang dihasilkan pada kendaraan baru yang dirancang khusus, Heavy Gun Tank Number 2, atau FV215 (beberapa sumber menyebut Heavy Anti Tank Gun SP No.2). Ada kekhawatiran bahwa Perang Dingin yang baru lahir dapat memanas sebelum jumlah persenjataan dari blok barat siap, jadi solusi sementara juga harus dikembangkan menggunakan body tank Centurion yang pada saat itu sedang diproduksi. Tank perusak ini diberi nama Heavy Gun Tank Number 1, atau FV4005.

(Baca juga artikel yang sangat menarik yang berjudul: Helikopter Multiperan/Serbaguna UH-1H Iroquois “Huey” Helicopter)

Tank Perusak/Tank Destroyer FV4005
militerbanget.blogspot.com

Meriam Kaliber 183mm, L4A1

Persyaratan untuk senjata baru tersebut adalah amunisinya mampu menembus pelat baja setebal 152 mm (6 inci) yang terpasang miring pada sudut 60° pada jarak tembak 2000 yard (sekitar 1850 meter). Daya penetrasi sekuat ini melampaui performa semua senjata yang ada pada saat itu. Tujuannya adalah agar peluru tersebut cukup kuat untuk menghancurkan atau paling tidak melumpuhkan kendaraan lapis baja lawan melalui impact proyektil (atau efek blast), walaupun jika kendaraan tersebut tidak hancur secara fisik. Senjata (atau Meriam) tersebut diberi nama L4A1, dan kaliber yang ditetapkan adalah 183 mm, atau 7,2”. Meriam tersebut dirancang untuk menembakkan amunisi jenis High Explosive Squash Head (HESH).

Demikianlah artikel tentang FV4005 - Tank Perusak Raksasa yang Harus Menyerah Oleh Jaman (Bagian Pertama). Artikel ini bersambung ke bagian kedua dengan judul “FV4005 - Tank Perusak Raksasa yang Harus Menyerah Oleh Jaman (Bagian Pertama)", semoga artikel ini bisa bermanfaat dan menghibur rekan-rekan semua.

Baca juga berbagai artikel menarik tentang khasiat dan manfaat buah dan sayuran di laman portal receh

Baca juga berbagai artikel menarik tentang fotografi dan juga berbagai hal lain di laman trisoenoe

Baca juga ulasan sekilas dari berbagai artikel menarik tentang alutsista dan fotografi di laman pustaka senjata dan fotografi

Artikel ini dialihbahasa, diadaptasi, dan ditulis ulang oleh: Tuntas Trisunu

Sumber:

1. World of Tank
2. Wikipedia
3. Beberapa sumber lain

Tag:
#Alutsista
#Inggris
#Tank_Perusak

Minggu, 15 September 2024

Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang", Pesawat Tempur Kembar yang Mematikan (Bagian Ketujuh)


Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang"
militerbanget.blogspot.com

Kediri, Tabanan, Bali, Minggu, 15 September 2024

Pesawat tempur era setelah Perang Dunia II ini memang punya tampilan yang tak lazim. Bayangkan dua pesawat yang digabung menjadi satu sehingga seakan-akan seperti "kembar". Perancang pesawat ini memang bertujuan untuk menggabingkan dua badan pesawat ke dalam satu kesatuan untuk memperoleh performa yang maksimal. Dan upaya ini berhasil, pesawat ini memang memiliki performa yang cukup super (untuk ukuran masa itu). Sayangnya, pesawat ini terlahir di era yang tak lagi mendukung model pesawat ini. Pesawat tempur ini masih mengandalkan propeller untuk penggeraknya, sementara pada era itu mesin jet telah mulai menjadi trend untuk dapur pacu pesawat tempur. Alhasil, pesawat ini punya waktu operasional yang singkat karena tergerus jaman. Supaya artikel ini dapat dipahami dengan baik, silahkan baca artikel sebelumnya yang berjudul "Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang", Pesawat Tempur Kembar yang Mematikan (Bagian Keenam)", silahkan disimak:

Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang"
militerbanget.blogspot.com

Selama konflik semenanjung Korea tersebut, F-82 menggunakan daya tembak senapan mesinnya yang mematikan untuk memberondong pasukan di darat serta konvoi militer Korea Utara, sementara roket yang dibawa digunakan untuk serangan yang menghancurkan pada posisi dan infrastruktur utama pihak lawan, termasuk baterai anti serangan udara yang jumlahnya sangat banyak disebar oleh Korea Utara. Bom yang dibawa pesawat ini digunakan untuk menghancurkan instalas-instalasi berat milik lawan.

(Baca juga artikel yang sangat menarik yang berjudul: Tank Tempur Utama / Main Battle Tank Type 85-II)

Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang"
militerbanget.blogspot.com

Akhir dari operasi F-82 di atas Korea ditandai dengan kedatangan generasi baru jet tempur yang juga memiliki performa yang unggul dalam peran serangan darat. Karena semakin banyak jet yang dioperasikan oleh militer Amerika, penggunaan F-82 lambat laun berkurang dan semakin menurun karena kurangnya suku cadang dan secara perlahan posisinya digantikan oleh pesewat-pesawat bermesin jet. Setelah Perang Korea usai, stock pesawat P-82G yang berlebih diserahkan kepada Komando Udara Alaska untuk pertahanan Utara terhadap kemungkinan invasi Soviet atau tugas patroli perbatasan.

Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang"
militerbanget.blogspot.com

Spesifikasi Pesawat Tempur ‘Twin Mustang” (F-82G)


Karakteristik umum

Kru: 2
Panjang: 39 kaki 5 inci (12,01 m)
Lebar sayap: 51 kaki 3 inci (15,62 m)
Tinggi: 11 kaki 10 inci (3,61 m)
Luas sayap: 408 kaki persegi (37,9 m2)
Berat kosong: 15.997 lb (7.256 kg)
Berat lepas landas maksimum: 25.591 lb (11.608 kg)

Mesin: 
1 × Mesin piston berpendingin cairan V-12 Allison V-1710-143, 2.250 hp (1.680 kW) dalam kondisi siaga tempur, rotasi RH dipasang pada sisi kiri
1 × Mesin piston berpendingin cairan V-12 Allison V-1710-145 , 2.250 hp (1.680 kW) dalam kondisi siaga tempur, rotasi LH dipasang pada sisi kanan

Baling-baling: 
Baling-baling Aeroproducts A-542F-D1 dengan 4 bilah dengan kecepatan konstan dan dapat berputar penuh (LHS)
Aeroproducts AL-542F-D1 propeller berkecepatan konstan (RHS), diameter 10 kaki 11 inci (3,33 m)

Performa
Kecepatan maksimum: 461 mph (742 km/jam, 401 knot) pada ketinggian 21.000 kaki (6.400 m)
Kecepatan jelajah: 286 mph (460 km/jam, 249 knot)
Jarak tempuh: 2.240 mil (3.600 km, 1.950 mil laut)
Elevasi operasional: 38.900 kaki (11.900 m)

Persenjataan
Senjata utama (standar): 6 x 0.5 in (12,7 mm) senapan mesin M3 Browning
Roket: 25 roket 5 in (130 mm)
Bom: 4 bom seberat 1.000 pon (450 kg)

Demikianlah artikel tentang Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang", Pesawat Tempur Kembar yang Mematikan (Bagian Ketujuh), semoga artikel ini bisa bermanfaat dan menghibur rekan-rekan semua.

Baca juga berbagai artikel menarik tentang khasiat dan manfaat buah dan sayuran di laman portal receh

Baca juga berbagai artikel menarik tentang fotografi dan juga berbagai hal lain di laman trisoenoe

Baca juga ulasan sekilas dari berbagai artikel menarik tentang alutsista dan fotografi di laman pustaka senjata dan fotografi

Artikel ini dialihbahasa, diadaptasi, dan ditulis ulang oleh: Tuntas Trisunu

Sumber:
1. World War II Warplane
2. Wikipedia
3. Beberapa sumber lain

Tag:
#Alutsista
#Amerika_Serikat
#Pesawat
#Pesawat_Tempur_Propeller

Sabtu, 14 September 2024

Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang", Pesawat Tempur Kembar yang Mematikan (Bagian Keenam)


Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang"
militerbanget.blogspot.com

Beraban, Tabanan, Bali, Sabtu, 14 September 2024

Pesawat tempur era setelah Perang Dunia II ini memang punya tampilan yang tak lazim. Bayangkan dua pesawat yang digabung menjadi satu sehingga seakan-akan seperti "kembar". Perancang pesawat ini memang bertujuan untuk menggabingkan dua badan pesawat ke dalam satu kesatuan untuk memperoleh performa yang maksimal. Dan upaya ini berhasil, pesawat ini memang memiliki performa yang cukup super (untuk ukuran masa itu). Sayangnya, pesawat ini terlahir di era yang tak lagi mendukung model pesawat ini. Pesawat tempur ini masih mengandalkan propeller untuk penggeraknya, sementara pada era itu mesin jet telah mulai menjadi trend untuk dapur pacu pesawat tempur. Alhasil, pesawat ini punya waktu operasional yang singkat karena tergerus jaman. Supaya artikel ini dapat dipahami dengan baik, silahkan baca artikel sebelumnya yang berjudul "Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang", Pesawat Tempur Kembar yang Mematikan (Bagian Kelima)", silahkan disimak:

Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang"
militerbanget.blogspot.com

Pada saat itu, pesawat tempur malam Northrop P-61 Black Widow hampir pensiun dan ini terbukti menjadi penyelamat bagi pengembangan sekaligus eksistensi Twin Mustang selanjutnya. Sepasang P-82B kemudian dipilih untuk diubah menjadi pesawat tempur malam dan kedua pesawat ini diberi kode baru menjadi "P-82C" dan "P-82D". Perbedaan utama antara kedua pesawat ini terletak pada pilihan sistem radar yang dipasang, dimana model C diberi sistem radar seri SCR720 sementara model D diberi sistem seri APS-4 (pada varian ini ada sedikit perbedaan karena adanya pod radar yang memiliki profil yang besar yang dipasang di bawah bagian sayap tengah).

Kedua pesawat tersebut dilabur dengan warna hitam sebagai kamuflase standar untuk pesawat tempur malam hari.

(Baca juga artikel yang sangat menarik yang berjudul: Pesawat Pembom Medium / Medium Bomber Handley Page Hampden)

Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang"
militerbanget.blogspot.com

Pengadaan pada P-82 lainnya terus berlanjut, P-82E menjadi pesawat tempur segala cuaca yang diproduksi sebanyak 100 unit. P-82F menjadi pesawat tempur malam khusus yang dilengkapi dengan radar APS-4, produksi juga berjumlah 100 unit. Varian P-82G diproduksi 50 unit dan dilengkapi dengan radar SCR720. Varian ini menjadi bentuk produksi terakhir dari pesawat Twin Mustang. Semua pesawat diproduksi di pabrik North American Inglewood di California. Unit terakhir keluar dari jalur produksi pada bulan Maret 1949. Secara keseluruhan, 273 unit pesawat P-82/F-82 diproduksi.

(Baca juga artikel yang sangat menarik yang berjudul: Tank Tempur Utama / Main Battle Tank Type 85-II)

Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang"
militerbanget.blogspot.com

Komando Pertahanan Udara

Pecahnya Perang Korea membuat situasi Kembali berbalik. Militer Amerika Serikat mulai mengumpulkan sebanyak mungkin persenjataan, dan salah satunya mulai mengadopsi pesawat tempur malam F-82G yang dilengkapi radar. Pada Perang Korea tersebut, terjadi perubahan kode untuk pesawat, Dimana pesawat tempur yang semula menyandang kode "P" diberi kode ulang menjadi "F". Beberapa skuadron yang berbasis di Timur Jauh menjadi beberapa kelompok pesawat tempur Amerika pertama yang dimobilisasi untuk menghadang invasi Korea Utara ke Selatan. Pada peristiwa tersebut P-82G mengklaim berhasil menembak jatuh tiga pesawat tempur milik Korea Utara sekaligus mencatatkan angka “kill” pertama dalam perang tersebut pada tanggal 27 Juni 1950.

Demikianlah artikel tentang Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang", Pesawat Tempur Kembar yang Mematikan (Bagian Keenam). Artikel ini bersambung ke bagian ketujuh dengan judul “Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang", Pesawat Tempur Kembar yang Mematikan (Bagian Ketujuh)", semoga artikel ini bisa bermanfaat dan menghibur rekan-rekan semua.

Baca juga berbagai artikel menarik tentang khasiat dan manfaat buah dan sayuran di laman portal receh

Baca juga berbagai artikel menarik tentang fotografi dan juga berbagai hal lain di laman trisoenoe

Baca juga ulasan sekilas dari berbagai artikel menarik tentang alutsista dan fotografi di laman pustaka senjata dan fotografi

Artikel ini dialihbahasa, diadaptasi, dan ditulis ulang oleh: Tuntas Trisunu

Sumber:

1. World War II Warplane
2. Wikipedia
3. Beberapa sumber lain

Tag:
#Alutsista
#Amerika_Serikat
#Pesawat
#Pesawat_Tempur_Propeller

Jumat, 13 September 2024

Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang", Pesawat Tempur Kembar yang Mematikan (Bagian Kelima)


Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang"
militerbanget.blogspot.com

Beraban, Tabanan, Bali, Jum'at, 13 September 2024

Pesawat tempur era setelah Perang Dunia II ini memang punya tampilan yang tak lazim. Bayangkan dua pesawat yang digabung menjadi satu sehingga seakan-akan seperti "kembar". Perancang pesawat ini memang bertujuan untuk menggabingkan dua badan pesawat ke dalam satu kesatuan untuk memperoleh performa yang maksimal. Dan upaya ini berhasil, pesawat ini memang memiliki performa yang cukup super (untuk ukuran masa itu). Sayangnya, pesawat ini terlahir di era yang tak lagi mendukung model pesawat ini. Pesawat tempur ini masih mengandalkan propeller untuk penggeraknya, sementara pada era itu mesin jet telah mulai menjadi trend untuk dapur pacu pesawat tempur. Alhasil, pesawat ini punya waktu operasional yang singkat karena tergerus jaman. Supaya artikel ini dapat dipahami dengan baik, silahkan baca artikel sebelumnya yang berjudul "Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang", Pesawat Tempur Kembar yang Mematikan (Bagian Keempat)", silahkan disimak:

Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang"
militerbanget.blogspot.com

Secara dimensi, F-82B tidaklah terlalu besar dengan panjang keseluruhan adalah 38 kaki (11.6 meter), rentang sayap 51 kaki (15,5 meter) dan tinggi 13 kaki, 8 inci (4.25 meter). Berat lepas landas maksimum adalah 24.800 pon (11.300 kg).

Purwarupa XP-82 yang pertama diuji coba untuk pertama kalinya pada tanggal 15 April 1945 dengan mesin V1650-11/12 bertenaga 1.380 tenaga kuda (meskipun propellernya berputar ke arah yang sama) dan sayangnya purwarupa ini gagal mengudara. Setelah sebagian beratnya dikurangi, pesawat ini mengudara untuk pertama kalinya pada tanggal 16 Juni. Evolusi Mustang terbukti bagus dengan banyak system pengendalian yang masih dipertahankan.

(Baca juga artikel yang sangat menarik yang berjudul: PISTOL MITRALIUR/SUBMACHINE GUN SR-2 Veresk)

Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang"
militerbanget.blogspot.com

Purwarupa XP-82 yang kedua, yang masih belum selesai, berhasil terbang pada tanggal 30 Agustus (hanya XP-82 versi awal yang pernah resmi diselesaikan). USAAF ternyata menyukai pesawat ini dan mendorong program tersebut lebih jauh, menghasilkan "XP-82A", purwarupa ketiga (s/n 44-83888) yang mana pada varian ini menggunakan dapur pacu mesin Allison V-1710-119 dengan daya sebesar 1.500 tenaga kuda. Mesin ini diaplikasikan untuk berjaga-jaga apabila Inggris menarik hak produksi Merlin milik Packard yang saat itu digunakan sebagai dapur pacu standar. Purwarupa XP-82A unit kedua menyusul (s/n 83889) dan kedua model A dilengkapi dengan mesin seri 119.

Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang"
militerbanget.blogspot.com

Ironisnya, perkembangan situasi dunia berbalik arah, dimana perang di Eropa berakhir pada bulan Mei 1945 dan Jepang menyusul pada bulan Agustus. Berakhirnya perang besar tersebut menyebabkan banyak program militer yang sedang berlangsung menjadi lambat sementara banyak lainnya dibatalkan secara langsung saat demobilisasi peralatan tempur pascaperang dimulai.

(Baca juga artikel yang sangat menarik yang berjudul: Pesawat Pembom Medium / Medium Bomber Handley Page Hampden)

Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang"
militerbanget.blogspot.com

Upaya pembuatan Twin Mustang terancam karena pesanan awal F-82B sebanyak 500 unit dikurangi drastis menjadi hanya 20 unit pesawat saja. Sebagai catatan, F-82 menjadi pesawat tempur bermesin baling-baling terakhir yang dibeli oleh Angkatan Udara Amerika Serikat (USAF) saat era jet mulai muncul (USAAF resmi menjadi USAF pada tahun 1947).

Demikianlah artikel tentang Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang", Pesawat Tempur Kembar yang Mematikan (Bagian Kelima). Artikel ini bersambung ke bagian keenam dengan judul “Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang", Pesawat Tempur Kembar yang Mematikan (Bagian Keenam)", semoga artikel ini bisa bermanfaat dan menghibur rekan-rekan semua.

Baca juga berbagai artikel menarik tentang khasiat dan manfaat buah dan sayuran di laman portal receh

Baca juga berbagai artikel menarik tentang fotografi dan juga berbagai hal lain di laman trisoenoe

Baca juga ulasan sekilas dari berbagai artikel menarik tentang alutsista dan fotografi di laman pustaka senjata dan fotografi

Artikel ini dialihbahasa, diadaptasi, dan ditulis ulang oleh: Tuntas Trisunu

Sumber:

1. World War II Warplane
2. Wikipedia
3. Beberapa sumber lain

Tag:
#Alutsista
#Amerika_Serikat
#Pesawat
#Pesawat_Tempur_Propeller

Kamis, 12 September 2024

Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang", Pesawat Tempur Kembar yang Mematikan (Bagian Keempat)


Pesawat Tempur Propeller F-82 (P-82) "Twin Mustang"
militerbanget.blogspot.com

Beraban, Tabanan, Bali, Kamis, 12 September 2024

Pesawat tempur era setelah Perang Dunia II ini memang punya tampilan yang tak lazim. Bayangkan dua pesawat yang digabung menjadi satu sehingga seakan-akan seperti "kembar". Perancang pesawat ini memang bertujuan untuk menggabingkan dua badan pesawat ke dalam satu kesatuan untuk memperoleh performa yang maksimal. Dan upaya ini berhasil, pesawat ini memang memiliki performa yang cukup super (untuk ukuran masa itu). Sayangnya, pesawat ini terlahir di era yang tak lagi mendukung model pesawat ini. Pesawat tempur ini masih mengandalkan propeller untuk penggeraknya, sementara pada era itu mesin jet telah mulai menjadi trend untuk dapur pacu pesawat tempur. Alhasil, pesawat ini punya waktu operasional yang singkat karena tergerus jaman. Supaya artikel ini dapat dipahami dengan baik, silahkan baca artikel sebelumnya yang berjudul "Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang", Pesawat Tempur Kembar yang Mematikan (Bagian Ketiga)", silahkan disimak:

Pesawat Tempur Propeller F-82 (P-82) "Twin Mustang"
militerbanget.blogspot.com

Dalam hal persenjataan standar, perancang pesawat ini untuk memusatkan 6 senapan mesin berat Browning kaliber 0,50 di sepanjang rentang sayap tengah yang menyatu. Pesawat tempur P-51 original dilengkapi dengan tiga senapan mesin tersebut pada tepi depan setiap sayap. Pada XP-82, konfigurasi ini diganti Dimana tiga pucuk senapan pada sayap dilepas dan enam pucuk senapan mesin kaliber yang sama ditempatkan pada sayap penyatu di bagian tengah. Pada sayap tersebut juga ditambahkan pylon untuk penempatan berbagai senjata dan juga bahan bakar eksternal.

(Baca juga artikel yang sangat menarik yang berjudul: Tank Perusak / Tank Destroyer ASU-57)

Pesawat Tempur Propeller F-82 (P-82) "Twin Mustang"
militerbanget.blogspot.com

Pada bulan Maret 1944, USAAF memberikan kontrak produksi resmi kepada North American yang di dalamnya juga berisi pengadaan model "P-82B". Pada varian ini sedikit berbeda dengan purwarupanya karena pada varian ini terdapat tambahan pod senapan pada sayap tengah yang berisi 8 pucuk senapan mesin berat kaliber 0,50. Selain itu, empat hardpoint atau pylon di bawah sayap dirancang untuk dapat membawa persenjataan atau persediaan bahan bakar. 

Pesawat Tempur Propeller F-82 (P-82) "Twin Mustang"
militerbanget.blogspot.com

Daya tembak dari pesawat varian P-82B sangat besar, berjumlah tidak kurang dari empat belas pucuk senapan mesin dengan kemampuan membawa 4 x 1.000 pon muatan (bom) ke target darat. Konfigurasi ini bisa ditambah dengan 10 x 5" HVAR (High Velocity Aircraft Rocket) roket udara ke permukaan berdaya ledak tinggi dapat digunakan untuk serangan darat. Kemampuan membawa persenjataan konvensional mencapai total 4.000 pon (sekitar 1.850 kg)perbekalan eksternal. Karena daya mematikan yang sangat besar, USAAF kemudian memesan 500 unit roket jenis itu saat perang masih berkecamuk.

(Baca juga artikel yang sangat menarik yang berjudul: PISTOL MITRALIUR/SUBMACHINE GUN SR-2 Veresk)

Pesawat Tempur Propeller F-82 (P-82) "Twin Mustang"
militerbanget.blogspot.com

Dapur pacu untuk pesawat F-82B disuplai melalui 2 x mesin piston inline Packard V-1650 yang masing-masing menghasilkan daya sebesar 1.380 tenaga kuda. Kecepatan maksimum pesawat ini adalah 482 mil per jam (setara dengan 775 km/jam) dengan kecepatan jelajah ekonomis 280 mil per jam (450 km/jam). Jarak jelajah maksimumnya adalah 2.200 mil (sekitar 3.850 km) yang dapat ditambah dengan tambahan bahan bakar eksternal, sementara elevasi operasional maksimum adalah 39.000 kaki (sekitar 12.000 meter).

Demikianlah artikel tentang Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang", Pesawat Tempur Kembar yang Mematikan (Bagian Keempat). Artikel ini bersambung ke bagian kelima dengan judul “Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang", Pesawat Tempur Kembar yang Mematikan (Bagian Kelima)", semoga artikel ini bisa bermanfaat dan menghibur rekan-rekan semua.

Baca juga berbagai artikel menarik tentang khasiat dan manfaat buah dan sayuran di laman portal receh

Baca juga berbagai artikel menarik tentang fotografi dan juga berbagai hal lain di laman trisoenoe

Baca juga ulasan sekilas dari berbagai artikel menarik tentang alutsista dan fotografi di laman pustaka senjata dan fotografi

Artikel ini dialihbahasa, diadaptasi, dan ditulis ulang oleh: Tuntas Trisunu

Sumber:

1. World War II Warplane
2. Wikipedia
3. Beberapa sumber lain

Tag:
#Alutsista
#Amerika_Serikat
#Pesawat
#Pesawat_Tempur_Propeller

Rabu, 11 September 2024

Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang", Pesawat Tempur Kembar yang Mematikan (Bagian Ketiga)


Pesawat Tempur Propeller F-82 (P-82) "Twin Mustang"
militerbanget.blogspot.com

Beraban, Tabanan, Bali, Rabu, 11 September 2024

Pesawat tempur era setelah Perang Dunia II ini memang punya tampilan yang tak lazim. Bayangkan dua pesawat yang digabung menjadi satu sehingga seakan-akan seperti "kembar". Perancang pesawat ini memang bertujuan untuk menggabingkan dua badan pesawat ke dalam satu kesatuan untuk memperoleh performa yang maksimal. Dan upaya ini berhasil, pesawat ini memang memiliki performa yang cukup super (untuk ukuran masa itu). Sayangnya, pesawat ini terlahir di era yang tak lagi mendukung model pesawat ini. Pesawat tempur ini masih mengandalkan propeller untuk penggeraknya, sementara pada era itu mesin jet telah mulai menjadi trend untuk dapur pacu pesawat tempur. Alhasil, pesawat ini punya waktu operasional yang singkat karena tergerus jaman. Supaya artikel ini dapat dipahami dengan baik, silahkan baca artikel sebelumnya yang berjudul "Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang", Pesawat Tempur Kembar yang Mematikan (Bagian Kedua)", silahkan disimak:

Pesawat Tempur Propeller F-82 (P-82) "Twin Mustang"
militerbanget.blogspot.com

Purwarupa tersebut kemudian diberi nama "XP-82" dan mesin yang dipilih untuk purwarupa ini adalah mesin piston inline seri Packard, yang merupakan versi produksi lisensi dari Rolls-Royce Merlin dari Inggris yang handal. Mesin tersebut terbukti memiliki performa yang hebat dan, dengan dua unit yang digabungkan, menghasilkan daya dua kali lipat. 

Pesawat Tempur Propeller F-82 (P-82) "Twin Mustang"
militerbanget.blogspot.com

Karena setiap unit menggerakkan baling-balingnya sendiri, "torsi" (tarikan atau putaran ke satu arah yang dialami pesawat yang disebabkan oleh rotasi bilah baling-baling yang berputar) dinetralkan dengan mengatur baling-baling lainnya untuk berputar ke arah yang berlawanan. Setiap mesin akan menggerakkan baling-baling berbilah empat.

(Baca juga artikel yang sangat menarik yang berjudul: Pesawat Latih/Pembom Ringan/Serang BAC Strikemaster)

Pesawat Tempur Propeller F-82 (P-82) "Twin Mustang"
militerbanget.blogspot.com

XP-82 juga mengadopsi sejumlah modernisasi dibandingkan dengan pesawat P-51 versi orisinil (Versi yang berbadan tunggal). Setiap badan pesawat diperpanjang 57 inci di belakang intake udara, strake ditambahkan di sepanjang alur ventral dan kedua ekor dimensinya ditambah. Bagian bawah pesawat juga mengalami perubahan untuk dapat mengadopsi perubahan titik gaya berat yang berubah. Roda pendaratan utama yang semula berada di sayap dipindahkan posisinya ke bawah setiap nacelle badan pesawat (pada titik di mana elemen sayap bertemu dengan badan pesawat).

(Baca juga artikel yang sangat menarik yang berjudul: Tank Perusak / Tank Destroyer ASU-57)

Pesawat Tempur Propeller F-82 (P-82) "Twin Mustang"
militerbanget.blogspot.com

Pada saat terbang, roda pendarat utama tidak dilipat ke dalam sayap melainkan ke dalam garis Tengah badan pesawat sehingga sayap bagian bawah menjadi bersih dan dapat meningkatkan manuver. Pada setiap empennage diberi roda kendali pendarat tunnggal yang berdimensi kecil. Konfigurasi ini memberikan tampilan "hidung mendongak ke atas" yang khas P-51 pada saat pesawat dalam keadaan mendarat atau parkir. Bersama dengan bagian tengah sayap utama yang menghubungkan kedua badan pesawat, stabilizer horizontal baru dibuat dan ditambahkan di antara kedua ekor untuk melengkapi tampilan XP-82. Bagian luar dari bentang sayap utama diberi pylon untuk menggantungkan persenjataan dan bahan bakar serta disematkan fitur teknologi anti es pada sayap.

Demikianlah artikel tentang Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang", Pesawat Tempur Kembar yang Mematikan (Bagian Ketiga). Artikel ini bersambung ke bagian keempat dengan judul “Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang", Pesawat Tempur Kembar yang Mematikan (Bagian Keempat)", semoga artikel ini bisa bermanfaat dan menghibur rekan-rekan semua.

Baca juga berbagai artikel menarik tentang khasiat dan manfaat buah dan sayuran di laman portal receh

Baca juga berbagai artikel menarik tentang fotografi dan juga berbagai hal lain di laman trisoenoe

Baca juga ulasan sekilas dari berbagai artikel menarik tentang alutsista dan fotografi di laman pustaka senjata dan fotografi

Artikel ini dialihbahasa, diadaptasi, dan ditulis ulang oleh: Tuntas Trisunu

Sumber:

1. World War II Warplane
2. Wikipedia
3. Beberapa sumber lain

Tag:
#Alutsista
#Amerika_Serikat
#Pesawat
#Pesawat_Tempur_Propeller

Senin, 09 September 2024

Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang", Pesawat Tempur Kembar yang Mematikan (Bagian Kedua)


Pesawat Tempur Propeller F-82 (P-82) "Twin Mustang"
militerbanget.blogspot.com

Kediri, Tabanan, Bali, Senin, 9 September 2024

Pesawat tempur era setelah Perang Dunia II ini memang punya tampilan yang tak lazim. Bayangkan dua pesawat yang digabung menjadi satu sehingga seakan-akan seperti "kembar". Perancang pesawat ini memang bertujuan untuk menggabingkan dua badan pesawat ke dalam satu kesatuan untuk memperoleh performa yang maksimal. Dan upaya ini berhasil, pesawat ini memang memiliki performa yang cukup super (untuk ukuran masa itu). Sayangnya, pesawat ini terlahir di era yang tak lagi mendukung model pesawat ini. Pesawat tempur ini masih mengandalkan propeller untuk penggeraknya, sementara pada era itu mesin jet telah mulai menjadi trend untuk dapur pacu pesawat tempur. Alhasil, pesawat ini punya waktu operasional yang singkat karena tergerus jaman. Supaya artikel ini dapat dipahami dengan baik, silahkan baca artikel sebelumnya yang berjudul "Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang", Pesawat Tempur Kembar yang Mematikan (Bagian Pertama)", silahkan disimak:

Pesawat Tempur Propeller F-82 (P-82) "Twin Mustang"
militerbanget.blogspot.com

Salah satu tantangan unik yang dihadapi para ahli strategi perang Amerika adalah jangkauan yang dibutuhkan untuk mendukung manuver pasukan di darat, laut, dan udara. Sementara pesawat pembom Boeing B-29 dijadwalkan untuk mengebom target yang jauh (termasuk Jepang), pesawat ini membutuhkan pengawalan pesawat tempur yang memiliki kemampuan radius tempur jarak jauh yang serupa. Radius tempur jarak jauh pada pesawat membutuhkan persediaan bahan bakar yang cukup dan beberapa awak untuk berbagi beban kerja. 

Pesawat Tempur Propeller F-82 (P-82) "Twin Mustang"
militerbanget.blogspot.com

Pada tahun 1943, North American Aviation mulai mengembangkan calon pesawat tempur untuk peran pengawalan jarak jauh, dengan mengambil pesawat tempur P-51 Mustang sebagai titik awal. Pesawat ini dipilih karena terbukti memiliki performa tempur yang tinggi serta radius tempur yang cukup jauh.

(Baca juga artikel yang sangat menarik yang berjudul: Tank Tempur Ringan / Light Tank M1931 Christie)

Pesawat Tempur Propeller F-82 (P-82) "Twin Mustang"
militerbanget.blogspot.com

Para ahli tersebut beranggapan bahwa kualitas dari P-51 sebagian besar dapat dipertahankan meskipun pesawat ini dimodifikasi dengan cara menggabungkan dua unit P-51 menjadi satu unit. Modifikasi tampaknya relatif kecil tetapi terbukti modifikasi ini cukup besar hingga twin mustang yang dihasilkan dianggap sebagai pesawat yang sama sekali baru. 

Pesawat Tempur Propeller F-82 (P-82) "Twin Mustang"
militerbanget.blogspot.com

Modifikasi ini diantaranya penggabungan permukaan sayap bagian dalam (rentang utama dan ekor), pemusatan persenjataan di bagian tengah, penempatan serta konfigurasi roda pendaratan baru, dan kokpit yang diubah dengan kontrol dan sistem penerbangan ganda. Pilot utama akan duduk di kokpit pesawat sebelah kiri dengan navigator/kopilot di kokpit pesawat sebelah kanan, sehingga beban kerja secara teori dibagi antara kedua orang tersebut. Penggunaan dua mesin memastikan keamanan jika salah satu mesin mengalami kegagalan di perairan Pasifik yang tak bersahabat.

(Baca juga artikel yang sangat menarik yang berjudul: Pesawat Latih/Pembom Ringan/Serang BAC Strikemaster)

Dari pemikiran ini lahirlah proposal North American NA-120 yang kemudian disetujui oleh Angkatan Udara Amerika Serikat (USAAF) pada tanggal 7 Januari 1944, yang menghasilkan dua purwarupa (s/n 44-83886 dan MX-485) yang mana kedua purwarupa tersebut dibuat untuk menguji kelayakan proyek tersebut. Pekerja North American menamai konsep unik mereka sebagai "Twin".

Demikianlah artikel tentang Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang", Pesawat Tempur Kembar yang Mematikan (Bagian Kedua). Artikel ini bersambung ke bagian ketiga dengan judul “Pesawat Tempur F-82 (P-82) "Twin Mustang", Pesawat Tempur Kembar yang Mematikan (Bagian Ketiga)", semoga artikel ini bisa bermanfaat dan menghibur rekan-rekan semua.

Baca juga berbagai artikel menarik tentang khasiat dan manfaat buah dan sayuran di laman portal receh

Baca juga berbagai artikel menarik tentang fotografi dan juga berbagai hal lain di laman trisoenoe

Baca juga ulasan sekilas dari berbagai artikel menarik tentang alutsista dan fotografi di laman pustaka senjata dan fotografi

Artikel ini dialihbahasa, diadaptasi, dan ditulis ulang oleh: Tuntas Trisunu

Sumber:
1. World War II Warplane
2. Wikipedia
3. Beberapa sumber lain

Tag:
#Alutsista
#Amerika_Serikat
#Pesawat
#Pesawat_Tempur_Propeller