Selasa, 13 Agustus 2019

Pesawat Pembom Berat / Heavy Bomber Handley Page Halifax


Pesawat Pembom Berat
Handley Page Halifax
militerbanget.blogspot.com

Kemayoran, Jakarta, Selasa, 13 Agustus 2019

Pesawat pembom yang satu ini sepertinya memang kurang mendapat perhatian dari para pecinta pesawat terbang. Jika pesawat tempur Hurricane selalu dibayang-bayangi kepopulerannya oleh Spitfire, sama seperti pesawat pembom Halifax, dimana ketenarannya dan kehebatannya seakan tertutupi oleh kehebatan Lancaster. Walaupun sebenarnya, pesawat pembom buatan pabrikan Handley Page ini kontribusinya juga terbilang besar terhadap kemenangan Sekutu pada Perang Dunia ke II.

Pesawat Pembom Berat
Handley Page Halifax
militerbanget.blogspot.com

Pesawat pembom Halifax hadir lebih awal dibandingkan dengan pesawat pembom Lancaster memperkuat Bomber Command dan menjadi pesawat pembom berat bermesin empat yang pertama milik RAF, yang menjatuhkan bom di atas Jerman saat Perang Dunia ke II.

Pesawat Pembom Berat
Handley Page Halifax
militerbanget.blogspot.com

Pada awalnya pesawat pembom ini dirancang sebagai pesawat pembom bersayap tunggal bermesin ganda berdasarkan pada spesifikasi yang diterbitkan oleh Departemen Peperangan Inggris dengan kode P.13/36, menggunakan mesin yang tidak bisa diandalkan Rolls Royce Vulture. Handley Page Halifax lalu dirubah rancangannya secara radikal pada tahun 1937, dapur pacunya diganti dengan Merlin X 1.280hp yang lebih bertenaga, serta dipasang persenjataan defensif berupa dua senapan mesin Browning kaliber 7.7mm di turet hidung, dua di tengah badan, dan empat di turet belakang.

(Baca juga artikel yang sangat menarik yang berjudul: Helicopter Serang - Tempur / Attack Helicopter A-129 Mangusta Bagian 2)

Pesawat Pembom Berat
Handley Page Halifax
militerbanget.blogspot.com

Purwarupa pesawat pembom yang memiliki tujuh orang awak ini terbang perdana bulan Oktober 1939, produksi pertama memperkuat RAF Bomber Command setahun kemudian di No. 35 Squadron, No. 4 Group. Operasi pertama Halifax dilaksanakan pada malam hari tanggal 11-12 Maret 1941, mengerahkan enam unit pesawat untuk membombardir posisi pasukan Jerman di Le Havre, Prancis.

Pesawat Pembom Berat
Handley Page Halifax
militerbanget.blogspot.com

Halifax MK I dibuat dalam tiga seri, Series I sampai dengan III. Perbedaannya adalah pada berat saat lepas landas (MTOW – Maximum Take Off Weight), sedangkan pada Series III memiliki kapasitas tangki bahan bakar lebih besar. MK II juga dibuat dalam tiga seri. Series I diperkuat mesin Merlin XXX 1.390hp dan kapasitas bahan bakarnya diperbesar lagi. Posisi senapan mesin di tengah badan pesawat digantikan dengan twin gun turret buatan Boulton Paul di bagian tengah atas. Flame damping exhaust muff dilepas agar performanya meningkat dan turet hidung yang jarang dipakai juga dilepaskan. 

Pesawat Pembom Berat
Handley Page Halifax
militerbanget.blogspot.com

Halifax II Sries IA bermesin Merlin 22 dengan kekuatan 1.460hp, terpasang pada engine cowling berbentuk aerodinamis. Untuk pertahanan di bagian depan, satu senapan mesin dipasang pada Perspex nose cone yang dirancang ulang selain menggantikan twin gun turret bersenjata empat senapan mesin. Produksi series IA selanjutnya juga memperkenalkan sirip vertikal berbentuk persegi yang menjadi ciri khas Halifax. Modifikasi ini meningkatkan kecepatannya 32 km/jam lebih cepat dibandingkan dengan Mk. I

Pesawat Pembom Berat
Handley Page Halifax
militerbanget.blogspot.com

Pengembangan berikutnya adalah MK III, diperkuat dengan mesin radial Bristol Hercules XVI 1.615hp dan pesawat produksi pertama terbang perdana pada bulan Juli 1943. Modifikasi yang ada pada Mk. III adalah roda ekor yang dapat dilipat masuk, dan radar scanner H2S terpasang pada Blister di bawah belakang pesawat atau di bagian ventral gun. Produksi berikutnya dengan menambah ujung sayap, sehingga bentangan sayapnya (wing span) mencapai 31,76 meter. Sayap baru ini digunakan oleh versi Halifax berikutnya.

(Baca juga artikel yang sangat menarik yang berjudul: Pistol Mitraliur / Submachine Gun - Kommando LDP / Rhuzi)

Pesawat Pembom Berat
Handley Page Halifax
militerbanget.blogspot.com

Halifax Mk IV hanya sebatas proyek dan saat versi penting Mk VI dan VII mulai diproduksi pada tahun 1944, Halifax telah mencapai batas maksimum pengembangannyasehingga hanya sedikit yang bisa diproduksi daripada versi sebelumnya. Pada tahun 1944 beberapa Mk III, V, dan VII dikonversi menjadi pesawat angkut pasukan parasut dan penarikan glider, dipersiapkan untuk D-Day.

Pesawat Pembom Berat
Handley Page Halifax
militerbanget.blogspot.com

Total diproduksi 6.176 unit dan walaupun pesawat ini kalah populer dibandingkan dengan Avro Lancaster, handley Page Halifax terbukti lebih dapat diandalkan karena mudah diadaptasikan untuk berbagai macam tugas. Skuadron Halifax milik RAF telah melaksanakan 82.773 sorti penerbangan dengan kehilangan 1.884 unit selama Perang Dunia ke II. Halifax dipensiunkan oleh Royal Air Force dan Armee de l’Air pada tahun 1952.

Pesawat Pembom Berat
Handley Page Halifax
militerbanget.blogspot.com

Spesifikasi Pesawat Pembom Berat / Heavy Bomber Handley Page Halifax Mk III


Asal Negara: Inggris
Tipe Pesawat: Pesawat Pembom Berat empat mesin
Terbang Perdana: 25 Oktober 1939
Kru: 7 orang (pilot, co-pilot, flight engineer, bom aimer, radio operator/gunner, two gunners) 
Bobot: 17.706 kg (Kosong), MTOW : 30.872 kg

Dimensi

Panjang Pesawat: 21,82 m 
Bentangan sayap: 31,75 m
Tinggi: 6.32 m
Wing Area: 118.45m2

Persenjataan

1 X Senapan mesin kaliber 7,7mm di hidung
4 X Senapan mesin kaliber 7,7mm masing masing di dorsal dan turet ekor
Muatan bom sampai dengan 6.583 kg, 

Mesin: 4 X Bristol 1.615hp Hercules VI atau XVI 14 cylinder two row radial engines

Performa

Kecepatan maksimum: 454 km/jam
Ketinggian maksimum: 7.320 m
Kecepatan menanjak: 229 m/menit
Radius maksimum: 3.194 km

Pesawat Pembom Berat
Handley Page Halifax
militerbanget.blogspot.com

Versi Wikipedia


Spesifikasi Pesawat Pembom Berat / Heavy Bomber Handley Page Halifax Mk III

Karakteristik umum

Awak: 7 orang (pilot, co-pilot / insinyur penerbangan, navigator, pembidik bom, operator radio / penembak, dua penembak)
Panjang: 71 kaki 7 inci (21,82 m)
Bentang sayap: 104 kaki 2 inci (31,75 m)
Tinggi: 20 kaki 9 inci (6,32 m)
Luas area sayap: 1.190 kaki2 (110,6 m2)
Bobot kosong: 37.870 lb (17.178 kg)
Bobot dengan muatan maksimum: 54.400 lb (24.675 kg)
Maks. berat lepas landas: 65.000 lb (29.484 kg)

Mesin: 

Mesin radial 4 × Bristol Hercules XVI, masing-masing 1.615 hp (1.205 kW)

Performa

Kecepatan maksimum: 282 mph (454 km / jam / 246 kn) pada 13.500 kaki (4.115 m)
Radius jelajah operasional: 1.860 mi (3.000 km) pertempuran
Ketinggian operasional maksimum: 24.000 kaki (7.315 m)
Kecepatan menanjak: 750 kaki / mnt (3,8 m / s)
Beban sayap: 45,7 lb / ft2 (223,1 kg / m2)
Rasio Daya / massa: 0,12 hp / lb (195 W / kg)

Persenjataan

Senjata: 8 × 0,303 in (7,7 mm) Senapan mesin Browning (4 in turret dorsal, 4 in turret tail), 1 × 0,303 in (7,7 mm) Vickers K senapan mesin di hidung
Bom: 13.000 lb (5.897 kg) bom

Demikianlah artikel tentang Pesawat Pembom Berat / Heavy Bomber Handley Page Halifax, semoga dapat bermanfaat bagi kita semua. 

Baca juga berbagai artikel menarik tentang khasiat dan manfaat buah dan sayuran di: portal-receh.blogspot.com

Baca juga berbagai artikel menarik tentang fotografi dan juga berbagai hal lain di: trisoenoe.com

Artikel dialih bahasa dan ditulis ulang oleh: Tuntas Trisunu

Sumber: 

PEMBOM, Ensiklopedi Dunia
Francis Crosby (Imperial War Museum Duxford)
Wikipedia
Beberapa sumber lain

Tag:
#Close Support Vehicle, #Heavy Sniper Rifle/Senapan Runduk Berat, #Heer , #Helicopter, #Helicopter Angkut/Serang, #Helicopter tempur/serang, #Helikopter, #Helikopter Anti Kapal Selam, #Helikopter multi peran, #Helikopter Serang-Tempur, #Kapal Cepat, #Kendaraan Intai/Tempur Ringan, #Kendaraan Serba Guna, #Kendaraan Taktis Lapis Baja, #Kriegsmarine, #Luftwaffe, #MiG, #Pesawat Angkut Berat Jet, #Pesawat Angkut Propeller, #Pesawat Anti Kapal Selam, #Pesawat Anti Tank Propeller, #Pesawat Latih Jet/Basic Training Airplane, #Pesawat pembom berat Jet, #Pesawat Pembom Medium-Propeller, #Pesawat Pembom Propeller, #Pesawat Pembom Ringan Jet, #Pesawat Pembom Strategis, #Pesawat Pembom Tukik Propeller, #Pesawat Pembom/Tempur Jet, #Pesawat serang jet, #Pesawat Tanpa Awak / Unmanned Aerial Vehicle (UAV), #Pesawat Tempur Jet, #Pesawat Tempur Malam, #Pesawat Tempur Propeller, #Pistol, #Senapan, #Senapan Serbu, #Pistol Mitraliur/Submachine Gun, #Senapan Serbu Otomatis, #Senapan Serbu Semi Otomatis, #Tank, Tank Amfibi, #Tank Destroyer, #Tank Tempur Super Berat/Super Heavy Tank, #Tank Tempur Berat/Heavy Tank, #Tank Tempur Medium/Medium Tank, #Tank Tempur Ringan/Light Tank, #Tank Tempur Utama/Main Battle Tank, #senjata, #senapan serbu, #amunisi, #peluru, #sniper, #pesawat, #pesawat tempur, #helikopter tempur, #perang, #lapis baja, #pembom, #PUBG, #FF, #PLAYERUNKNOWN'S BATTLEGROUNDS, #Free Fire, #Rules Of Survival, #Rules Of Survival, #Knives Out, #Creative Destruction, #Hopeless Land, #Survivor Royale, #PUBG versi PC, #PUBG Mobile, #PUBG Lite, #PUBG x Resident Evil 2, #IFV, #Kendaraan Tempur Infantri / Infantry fighting vehicle, #ML, #anjay, #tik-tok, #Santuy, #Halu, #Apa itu, #Bucin, #Berita Viral, #Viral, #Ide Sederhana, #Mobile Legend, #Bazooka, #Proyektil, #Meriam, #Artileri, #peringkat militer dunia, #pangkalan militer pubg, #militer Indonesia 2020, #militer, #TNI, Tentara Nasional Indonesia, #Angkatan Udara, #Angkatan Darat, #Angkatan Laut, Kepolisian, #Polisi, #Polri, #TNI-AU, #TNI-AL, #TNI-AD, #Panser, #Panzer, #military, #wajib militer, #hobby militer, #militermeter, #battle, #Pelontar Granat, #Tembak, #Bayonet, #APC, #IFV, #Covid-19, Vaksin Covid-19, #Corona Virus, #Virus, #Isolasi Mandiri, #OTG (Orang Tanpa Gejala), #lockdown, #PPKM, #varian-Delta, #Sinovac, #AstraZeneca, #Pfizer-BioNTech, #Moderna, #Sinopharm, #Jhonson & Jhonson, #CanSino, #Omicron

1 komentar:

  1. Thanks for sharing, artikelnya menarik..
    Kunjungi juga http://bit.ly/2IUkx5I

    BalasHapus