Jumat, 16 Oktober 2020

Senapan serbu / Assault Rifle - ZM Weapons LR-300


Serpong, Tangerang Selatan, Banten, Jum'at, 16 Oktober 2020

Senapan serbu LR-300 dikembangkan oleh pabrikan ZM Weapons, sebuah perusahaan kecil yang berbasis di Amerika Serikat. Senapan ini dirancang oleh Allan Zitta dan ditujukan untuk personel penegak hukum dan pasukan operasi khusus. Senjata ini adalah versi karabin dari senapan serbu M4 yang sudah ada. Penamaan LR-300 diterjemahkan sebagai Light Rifle dengan jangkauan tembakan efektif pada kisaran 300 meter. Senapan serbu ini diproduksi antara tahun 2000 dan tahun 2007. Kemudian semua hak paten untuk desain senjata ini dijual ke pabrikan Para USA.


LR-300 adalah senapan serbu selektif yang mengadopsi mekanisme penembakan gas operated. Senjata ini adalah senjata modular kompak yang canggih, berdasarkan pada desain senapan serbu yang kondang M16. LR-300 sendiri memiliki mekanisme penembakan gas operated yang disempurnakan, dan mekanisme ini juga telah dipatenkan. Alasan utama untuk modifikasi mekanisme ini adalah supaya senapan serbu ini mampu mengadopsi sistem popor lipat, ketimbang sistem popor tetap seperti M16, atau popor tipe M4 yang hanya dapat dilipat sebagian. 


Dengan mekanisme penembakan gas operated yang standar, ternyata sistem popor lipat ini tak dapat diterapkan. Ketika sistem penembakannya dimodifikasi, maka sistem popor lipat dapat diterapkan, yang mana berefek pada efesiensi dimensi. Senapan serbu ini dapat dipadukan dengan popor lipat model FN-FAL (yang tak dapat diatur atau disesuaikan panjang pendeknya) atau dengan popor lipat teleskopik yang lebih ergonomis. Walaupun dimensi dari senapan serbu ini menjadi berkurang, namun tingkat akurasinya tetap terjaga.


LR-300 memiliki mekanisme peredam recoil (hentakan tolak balik), yang berefek pada meningkatnya akurasi pada saat menembak. Tingkat recoilnya terbilang lebih lebih rendah dari pada recoil M16 dan memiliki kharakteristik yang berbeda. Senapan ini juga memiliki mekanisme peredam hentakan ke atas. 


Pelatuk pemicunya juga lebih lembut dan responsive. Secara umum, pada saat penembakan, senapan serbu LR-300 jauh lebih dapat dikontrol daripada karaben M4. Semua peningkatan ini menghasilkan jumlah tembakan akurat yang lebih tinggi dibandingkan dengan senapan berbasis M16.

Senapan ini memiliki pegangan pistol yang berbeda, yang membuatnya lebih nyaman untuk dipegang. Foregrip terbuat dari bahan komposit. Foregrip ini dilengkapi dengan lubang sirkulasi udara, yang mampu mereduksi laras dari bahaya overheat.

Selektor mode penembakan LR-300 memiliki tiga setelan atau mode, yaitu tembakan "tunggal", "otomatis penuh" dan "burst tiga-tembakan". 

Senapan ini dapat dengan mudah dibongkar pasang tanpa alat apa pun. Toolkit senapan terletak di dalam pegangan pistol dan dapat diakses dari bawah. Beberapa sumber mengklaim bahwa senjata ini lebih dapat diandalkan daripada pendahulunya. Senapan ini kompatibel dengan semua magasen M16, dengan kapasitas 20 atau 30 peluru.


LR-300 dilengkapi dengan sistem pembidik terbuka “Williams” yang dapat disesuaikan. Sistem pembidik ini juga dilengkapi dengan Phantom flash-hider yang unik. Senapan ini memiliki sistem rel dengan area permukaan yang besar dan bisa dipasang dengan berbagai aksesori tambahan, seperti senter, laser pointer, beberapa jenis sistem pembidik, pegangan tambahan. Senapan serbu ini dapat dipasangkan dengan peluncur granat underbarrel M203 yang dimodifikasi , namun tidak dapat dipasangkan dengan pisau bayonet.

Varian

LR-300 ML senapan otomatis, ditujukan untuk penggunaan militer dan personil penegak hukum. Varian ini tersedia dengan laras pendek.

LR-300 SR (Senapan Olahraga) senapan semi-otomatis yang ditujukan untuk penggunaan sipil. Muncul dengan laras panjang dan magasen berkapasitas lebih kecil. Namun harga senapan ini jauh di atas harga rata-rata senapan jenis AR-15.

Para Tactical Target Rifle (TTR), senapan LR-300 yang dikerjakan ulang. Disarankan bahwa senapan ini akan ditawarkan pada awalnya hanya sebagai senjata semi-otomatis.



Spesifikasi Senapan serbu / Assault rifle - ZM Weapons LR-300

Asal negara: Amerika Serikat

Operasional aktif: (belum diketahui)

Kaliber: 5,56 x 45 mm

Berat (kosong): 3,27 kg

Panjang: 914 mm

Panjang (dengan popor terlipat): 673 mm

Panjang laras: 419 mm

V’o meninggalkan laras: (belum diketahui)

Siklus tembakan maksimum: 950 rpm

Siklus tembakan terkontrol: 40 - 100 rpm

Kapasitas magasen: 20, 30 peluru

Jarak bidik efektif: (belum diketahui)

Jarak tembak efektif: 300 m

Artikel oleh: Tuntas Trisunu

Sumber:
1. Military-today.com
2. Wikipedia
3. Beberapa sumber lain

tag: 
#Close Support Vehicle, #Heavy Sniper Rifle/Senapan Runduk Berat, #Heer , #Helicopter, #Helicopter Angkut/Serang, #Helicopter tempur/serang, #Helikopter, #Helikopter Anti Kapal Selam, #Helikopter multi peran, #Helikopter Serang-Tempur, #Kapal Cepat, #Kendaraan Intai/Tempur Ringan, #Kendaraan Serba Guna, #Kendaraan Taktis Lapis Baja, #Kriegsmarine, #Luftwaffe, #MiG, #Pesawat Angkut Berat Jet, #Pesawat Angkut Propeller, #Pesawat Anti Kapal Selam, #Pesawat Anti Tank Propeller, #Pesawat Latih Jet/Basic Training Airplane, #Pesawat pembom berat Jet, #Pesawat Pembom Medium-Propeller, #Pesawat Pembom Propeller, #Pesawat Pembom Ringan Jet, #Pesawat Pembom Strategis, #Pesawat Pembom Tukik Propeller, #Pesawat Pembom/Tempur Jet, #Pesawat serang jet, #Pesawat Tanpa Awak / Unmanned Aerial Vehicle (UAV), #Pesawat Tempur Jet, #Pesawat Tempur Malam, #Pesawat Tempur Propeller, #Pistol, #Senapan, #Senapan Serbu, #Pistol Mitraliur/Submachine Gun, #Senapan Serbu Otomatis, #Senapan Serbu Semi Otomatis, #Tank, Tank Amfibi, #Tank Destroyer, #Tank Tempur Super Berat/Super Heavy Tank, #Tank Tempur Berat/Heavy Tank, #Tank Tempur Medium/Medium Tank, #Tank Tempur Ringan/Light Tank, #Tank Tempur Utama/Main Battle Tank, #senjata, #senapan serbu, #amunisi, #peluru, #sniper, #pesawat, #pesawat tempur, #helikopter tempur, #perang, #lapis baja, #pembom, #PUBG, #FF, #PLAYERUNKNOWN'S BATTLEGROUNDS, #Free Fire, #Rules Of Survival, #Rules Of Survival, #Knives Out, #Creative Destruction, #Hopeless Land, #Survivor Royale, #PUBG versi PC, #PUBG Mobile, #PUBG Lite, #PUBG x Resident Evil 2, #IFV, #Kendaraan Tempur Infantri / Infantry fighting vehicle, #ML, #Mobile Legend, #Bazooka, #Proyektil, #Meriam, #Artileri, #peringkat militer dunia 2019, #pangkalan militer pubg, #militer Indonesia 2019, #militer, #TNI, Tentara Nasional Indonesia, #Angkatan Udara, #Angkatan Darat, #Angkatan Laut, Kepolisian, #Polisi, #Polri, #TNI-AU, #TNI-AL, #TNI-AD, #Panser, #Panzer, #military, #wajib militer, #hobby militer, #militermeter, #battle, #Pelontar Granat, #Tembak, #Bayonet, #APC, #IFV

Tidak ada komentar:

Posting Komentar