Selasa, 16 April 2019

Pesawat Pembom Ringan/Torpedo Fairey Swordfish


Pesawat Pembom Ringan/Torpedo
Fairey Swordfish
militerbanget.blogspot.com

Kemayoran, Jakarta, Selasa, 16 April 2019

Pesawat Pembom Ringan/Pembom Torpedo Fairey Swordfish menjadi pesawat yang sangat istimewa bagi sejarah penerbangan, karena menjadi satu dari sedikit pesawat yang beroperasi dari awal sampai akhir Perang Dunia ke II. Pesawat luar biasa ini juga merupakan pesawat bersayap ganda milik Inggris yang beroperasi di garis depan, umur pesawat ini bahkan lebih panjang daripada pesawat penggantinya di Fleet Air Arm. “Stringbag” dikembangkan dari rancangan Fairey yang gagal dan terbang pertama kali pada bulan April 1934, diberi kode registrasi TSR (Torpedo Spotter reconnaissance).

Pesawat Pembom Ringan/Torpedo
Fairey Swordfish
militerbanget.blogspot.com

Setelah melakukan serangkaian uji coba yang sukses, pemerintah Inggris memesan 86 unit Swordfish Mk I untuk Fleet Air Arm, royal Navy. Swordfish dioperasikan oleh skuadron udara No. 825 pada bulan Juli 1936 dan tiga tahun kemudian, 600 unit dikirim, untuk memperkuat 13 skuadron Fleet Air Arm. Saat Perang Dunia ke II, 12 skuadron tambahan lainnya dibentuk.

(Baca juga artikel yang sangat menarik yang berjudul: Pistol Mitraliur / Submachine Gun - M3/M3A1)

Pesawat Pembom Ringan/Torpedo
Fairey Swordfish
militerbanget.blogspot.com

Kondisi perang mengubah pesawat berbentuk kuno dan rapuh ini menjadi pesawat yang legendaris. Aksi pertamanya adalah menyerang pangkalan AL Italia di Taranto pada tanggal 11 November 1940. HMS Illustrious meluncurkan 21 pesawat Swordfish milik skuadron 815 dan skuadron 819 untuk melaksanakan penyerangan malam hari terhadap kapal-kapal perang Italia. Saat penyerangan itu, pesawat Swordfish menghancurkan tiga kapal perang, dua unit kapal perusak, satu kapal penjelajah, dan beberapa kapal kecil lainnya dengan hanya mencatat kerugian kecil berupa dua unit pesawat yang jatuh. Serangan tersebut berhasil melumpuhkan armada Angkatan Laut Italia dan menggagalkan rencana negara-negara Poros (Axis) untuk memperkuat armada Angkatan Laut Jerman di Mediterania.

Pesawat Pembom Ringan/Torpedo
Fairey Swordfish
militerbanget.blogspot.com

Aksi berikutnya adalah melumpuhkan kapal perang Bismarck pada bulan Mei 1941, pesawat Swordfish dari kapal induk Royal Navy, HMS Victorious dan Ark Royal terlibat dalam pencarian kapal perang Jerman itu. Serangan pesawat Swordfish yang pertama dipimpin oleh Lieutenant Commander Esmonde, diluncurkan dari Victorious. Tetapi sayangnya, dari sembilan buah torpedo yang diluncurkan, hanya menimbulkan kerusakan yang tidak serius pada kapal musuh.

Pesawat Pembom Ringan/Torpedo
Fairey Swordfish
militerbanget.blogspot.com

Ketika serangan kedua, pihak Inggris kembali meluncurkan serangan dengan 20 unit pesawat Swordfish dari Ark Royal, satu torpedo berhasil merusak sirip kendali kapal perang Bismarck, membuatnya sulit untuk melakukan manuver. Akibat dari kerusakan ini, Gugus Tugas Inggris berhasil mengejar kapal perang Bismarck dan menenggelamkannya dengan menggunakan serangan meriam kapal perang.

Pesawat Pembom Ringan/Torpedo
Fairey Swordfish
militerbanget.blogspot.com

Pada bulan Februari 1942, pesawat Swordfish milik Skuadron No. 825 melakukan serangan frontal terhadap kapal-kapal perang milik Jerman yaitu Schamhorst, Gneisenau, dan Prinz Eugen, dengan mencatat kehilangan enam pesawat. Hanya lima orang dari 18 orang kru Swordfish yang selamat, untuk keberanian dan kepemimpinannya, mendiang Lieutenant Commander Esmonde sekaligus veteran penyerangan Bismarck dan pimpinan misi ini dianugerahi tanda jasa victoria Cross.

Pesawat Pembom Ringan/Torpedo
Fairey Swordfish
militerbanget.blogspot.com

Pesawat Swordfish Mk. I berkonstruksi serba logam dan berkulit fabric, sedangkan Swordfish Mk. II yang masuk operasi pada tahun 1943 dipasang metal clad pada sayap bawahnya sehingga dapat membawa roket. Kemudian pada tahun yang sama, radar ASV (Air to Surface Vessel) dipasang di antara roda pendarat utama pesawat pada Mk III, sedangkan Mk. IV berkokpit tertutup.

(Baca juga artikel yang sangat menarik yang berjudul: Tank Tempur Berat / Heavy Tank - Panzerkampfwagen V (PzKpfw V) - "PANTHER")

Pesawat Pembom Ringan/Torpedo
Fairey Swordfish
militerbanget.blogspot.com

Pada saat kondisi kritis pada moment Battle of Atlantic, kapal induk yang tersedia jumlahnya tidak mencukupi untuk mengawal iring-iringan atau konvoi kapal barang milik sekutu. Untuk mensiasatinya sementara waktu, Inggris mengkonversi kapal angkut gandum dan kapal tanker menjadi kapal MAC (Mechant Aircraft Carrier). Kapal angkut gandum dipasangi dengan dek terbang sepanjang 122 meter, dek hanggar bawah, dan elevator untuk mengoperasikan empat unit Swordfish. Sedangkan tanker dipasang dek terbang sepanjang 140 meter, tetapi tanpa hanggar dan hanya dapat membawa tiga unit pesawat Swordfish. Sayangnya, akibat dari kondisi kapal pengangkut yang kurang memenuhi syarat, sehingga tidak mampu melindungi pesawat dari kondisi laut yang ganas, akibatnya Pesawat Swordfish yang dibawa dengan kapal MAC ini sering mengalami kerusakan, sehingga jarang bisa dioperasionalkan.

Pesawat Pembom Ringan/Torpedo
Fairey Swordfish
militerbanget.blogspot.com

Pada tahun 1940, pengembangan dan produksi pesawat Swordfish dialihkan kepada pabrikan Blackburn Aircraft Company, yang kemudian mencatatkan jumlah produksi sampai dengan 1.699 unit dari total 2.391 unit. 

Pesawat Pembom Ringan/Torpedo
Fairey Swordfish
militerbanget.blogspot.com

Varian


Swordfish I

Varian produksi pertama.

Swordfish Mk. I

Varian dengan penambahan ponton, agar dapat diluncurkan dari kapal perang yang memiliki katapel pesawat terbang.

Swordfish Mk. II

Varian dengan sayap bawah mengadopsi material metal agar dapat dipasangi roket, diperkenalkan tahun 1943.

Swordfish Mk. III

Varian dengan penambahan unit radar sentrimetrik besar, diperkenalkan tahun 1943.

Swordfish Mk. IV

Varian terakhir (produksi berhenti pada tahun 1944) dengan kabin tertutup untuk digunakan RCAF.

Pesawat Pembom Ringan/Torpedo
Fairey Swordfish
militerbanget.blogspot.com

Spesifikasi Pesawat Pembom Ringan/Torpedo Fairey Swordfish Mk I


Asal Negara: Inggris
Tipe Pesawat: Pesawat Pembom Mesin Tunggal
Terbang Perdana: 17 April 1934  
Kru: 2 Kru (pilot, navigator/bombardier)

Bobot 

Kosong: 2.134 kg 
MTOW: 3.409 kg

Dimensi 

Panjang Pesawat: 10,87 m 
Bentangan sayap: 13,87 m
Tinggi: 3.76 m
Wing Area: 56,39m2

Persenjataan 

2 X senapan mesin Browning kaliber 7,7mm satu pucuk di hidung dan satu pucuk di kokpit bagian belakang mengarah ke belakang. 
1 torpedo 45 cm-731 kg atau ranjau 681 kg atau bom

Mesin: 1 X Bristol 690hp Pegasus IIIM3 9 cylinder air cooled radial engines

Performa  

Kecepatan maksimum: 222 km/jam
Ketinggian maksimum: 5.029 m
Kecepatan menanjak: 200 m/menit
Jarak terbang maksimum: 1658 km

Pesawat Pembom Ringan/Torpedo
Fairey Swordfish
militerbanget.blogspot.com

Versi Wikipedia


Spesifikasi (Swordfish I)


Spesifikasi Umum

Kru: Tiga (pilot, pengamat, dan operator radio/penembak belakang; posisi pengamat juga sering digantikan dengan tangki bensin cadangan)
Panjang: 35 ft 8 in
Rentang sayap: 45 ft 6 in
Tinggi: 12 ft 4 in
Luas sayap: 607 ft²
Berat kosong: 4.195 lb
Berat isi: 7.580 lb
Mesin: 1 × Bristol Pegasus IIIM.3 Mesin radial, 690 hp (510 kW)

Kinerja

Laju maksimum: 143 mph dengan torpedo seberat 7.580 lb (230 km/h, 124 knot) at 5.000 ft (1.450 m)
Jangkauan: 522 mi dan 1.030 mi (1.660 km,896 nmi) pengintaian tanpa membawa bom dan bahan bakar ekstra)
Elevasi operasional maksimum: 5,5 jam
Elevasi maksimum: 16.500 ft pada 7.580 lb
Kecepatan menanjak: 870 ft/min (4.42 m/s) di level laut pada 7.580 lb.

Persenjataan

Senjata api:

1 × moncong depan tetap .303 in (7.7 mm) Senapan mesin Vickers di atas kanan badan pesawat, ruang pengisian amunisi di kokpit, dan menembak dari penutup mesin.
1 × .303 in (7,7 mm) Lewis atau Senapan mesin Vickers K di kokpit depan
Roket: 8 × "60 lb" proyektil roket RP-3 (Mk.II dan seterusnya)
Bom: 1 × torpedo 1.670 lb (760 kg) atau ranjau laut 1.500 lb (700 kg) dibawah badan pesawat atau bom dengan total 1.500 lb dibawah badan pesawat dan sayap.

Demikianlah artikel tentang Pesawat Pembom Ringan/Torpedo Fairey Swordfish, semoga dapat bermanfaat bagi kita semua. 

Baca juga berbagai artikel menarik tentang khasiat dan manfaat buah dan sayuran di: portal-receh.blogspot.com

Baca juga berbagai artikel menarik tentang fotografi dan juga berbagai hal lain di: trisoenoe.com

Baca juga ulasan sekilas dari berbagai artikel menarik tentang alutsista dan fotografi di: pustakasenjatadanfotografi.blogspot.com

Baca juga ulasan sekilas dari berbagai artikel menarik tentang alutsista di: kilas-copas.blogspot.com

Baca juga ulasan sekilas dari berbagai artikel menarik tentang berbagai hal di: portal-lambe-receh.blogspot.com

Baca juga berbagai artikel menarik tentang berbagai misteri dan hal-hal yang diluar akal sehat di: portal-kisah.blogspot.com

Artikel ini dialihbahasa, diadaptasi, dan ditulis ulang oleh: Tuntas Trisunu

Sumber: 

PEMBOM, Ensiklopedi Dunia
Francis Crosby (Imperial War Museum Duxford)
Wikipedia

Tag:
#Close Support Vehicle, #Heavy Sniper Rifle/Senapan Runduk Berat, #Heer , #Helicopter, #Helicopter Angkut/Serang, #Helicopter tempur/serang, #Helikopter, #Helikopter Anti Kapal Selam, #Helikopter multi peran, #Helikopter Serang-Tempur, #Kapal Cepat, #Kendaraan Intai/Tempur Ringan, #Kendaraan Serba Guna, #Kendaraan Taktis Lapis Baja, #Kriegsmarine, #Luftwaffe, #MiG, #Pesawat Angkut Berat Jet, #Pesawat Angkut Propeller, #Pesawat Anti Kapal Selam, #Pesawat Anti Tank Propeller, #Pesawat Latih Jet/Basic Training Airplane, #Pesawat pembom berat Jet, #Pesawat Pembom Medium-Propeller, #Pesawat Pembom Propeller, #Pesawat Pembom Ringan Jet, #Pesawat Pembom Strategis, #Pesawat Pembom Tukik Propeller, #Pesawat Pembom/Tempur Jet, #Pesawat serang jet, #Pesawat Tanpa Awak / Unmanned Aerial Vehicle (UAV), #Pesawat Tempur Jet, #Pesawat Tempur Malam, #Pesawat Tempur Propeller, #Pistol, #Senapan, #Senapan Serbu, #Pistol Mitraliur/Submachine Gun, #Senapan Serbu Otomatis, #Senapan Serbu Semi Otomatis, #Tank, Tank Amfibi, #Tank Destroyer, #Tank Tempur Super Berat/Super Heavy Tank, #Tank Tempur Berat/Heavy Tank, #Tank Tempur Medium/Medium Tank, #Tank Tempur Ringan/Light Tank, #Tank Tempur Utama/Main Battle Tank, #senjata, #senapan serbu, #amunisi, #peluru, #sniper, #pesawat, #pesawat tempur, #helikopter tempur, #perang, #lapis baja, #pembom, #PUBG, #FF, #PLAYERUNKNOWN'S BATTLEGROUNDS, #Free Fire, #Rules Of Survival, #Rules Of Survival, #Knives Out, #Creative Destruction, #Hopeless Land, #Survivor Royale, #PUBG versi PC, #PUBG Mobile, #PUBG Lite, #PUBG x Resident Evil 2, #IFV, #Kendaraan Tempur Infantri / Infantry fighting vehicle, #ML, #anjay, #tik-tok, #Santuy, #Halu, #Apa itu, #Bucin, #Berita Viral, #Viral, #Ide Sederhana, #Mobile Legend, #Bazooka, #Proyektil, #Meriam, #Artileri, #peringkat militer dunia, #pangkalan militer pubg, #militer Indonesia 2020, #militer, #TNI, Tentara Nasional Indonesia, #Angkatan Udara, #Angkatan Darat, #Angkatan Laut, Kepolisian, #Polisi, #Polri, #TNI-AU, #TNI-AL, #TNI-AD, #Panser, #Panzer, #military, #wajib militer, #hobby militer, #militermeter, #battle, #Pelontar Granat, #Tembak, #Bayonet, #APC, #IFV, #Covid-19, Vaksin Covid-19, #Corona Virus, #Virus, #Isolasi Mandiri, #OTG (Orang Tanpa Gejala), #lockdown, #PPKM, #varian-Delta, #Sinovac, #AstraZeneca, #Pfizer-BioNTech, #Moderna, #Sinopharm, #Jhonson & Jhonson, #CanSino, #Omicron

Tidak ada komentar:

Posting Komentar