Selasa, 15 Januari 2019

Tank Tempur Utama / Main Battle Tank - T-72


Tank Tempur Utama (MBT) T-72
militerbanget.blogspot.com

Kemayoran, Jakarta, Selasa, 15 Januari 2019

Kembali pada artikel tentang ragam militer, yang kali ini akan diketengahkan adalah satu jenis Tank Tempur Utama atau Main Battle Tank lansiran dari Uni Soviet. Tank ini merupakan pengembangan berkelanjutan (ada beberapa pengamat militer yang mengatakan kalau MBT T-72 ini adalah versi perbaikan) dari MBT T-64 yang super "exclusive". 

Tank Tempur Utama (MBT) T-72
militerbanget.blogspot.com

Main Battle Tank T-72 dirancang dan dikembangkan sebagai alternatif (alternatif dari segi ekonomis dan massal) dari MBT T-64 yang lebih rumit dan mahal, T-72 diperkenalkan pada tahun 1972, memiliki awak tiga orang, dan memiliki bobot tempur 44,8 ton. MBT T-72 ini memiliki dapur pacu mesin diesel V12, dan memiliki kecepatan maksimal 60 km/jam serta mampu menempuh jarak maksimum sejauh 550 kilometer. 

Tank Tempur Utama (MBT) T-72
militerbanget.blogspot.com

Tank ini masih mengadopsi turet klasik “kepala jamur”, turet berbentuk melingkar ini dipasang di tengah badan dan memiliki dua kupola, satu untuk penembak dan satu lagi untuk komandan. 

(Baca juga artikel yang sangat menarik yang berjudul: Tank Tempur Ringan / Light Tank - A9 Cruiser Tank Mark I)

Tank Tempur Utama (MBT) T-72
militerbanget.blogspot.com

Persenjataan utamanya adalah meriam smoothbore 2A46 kaliber 125mm, dipasang dengan light alloy thermal sleeve. Pasokan amunisinya menggunakan sistem automatic carousel yang terpasang vertikal di atas lantai body dan dipasang sekat belakang di dalam turet. Meriam ini juga dapat menembak misil wire guided “Songster” atau amunisi meriam konvensional (HE, dll). 

Tank Tempur Utama (MBT) T-72
militerbanget.blogspot.com

Persenjataan sekundernya berupa senapan mesin PKT kaliber 7,62mm yang dipasang aksial di sisi kanan senjata utama (meriam). Sebagai tambahan adalah senapan mesin NSV kaliber 12.7mm yang dipasang di luar didekat kupola komandan, senapan mesin berat ini, selain berfungsi sebagai perlindungan serangan jarak dekat dan kendaraan militer lawan (dalam jarak dekat), berfungsi juga sebagai senjata penangkis serangan udara level ringan.

Tank Tempur Utama (MBT) T-72
militerbanget.blogspot.com

Tank ini juga dapat dilengkapi dengan sekop buldoser dibawah bagian depan untuk menyingkirkan barikade atau penghalang sekaligus meratakan atau menyediakan platform untuk penembakan. Tank ini juga dilengkapi dengan snorkelling yang membuat tank ini mampu menyeberangi genangan air yang cukup dalam.

(Baca juga artikel yang sangat menarik yang berjudul: Helikopter Serang - Transport / Attack - Transport Helicopter MIL MI-24)

Tank Tempur Utama (MBT) T-72
militerbanget.blogspot.com

Pada versi barunya, banyak sekali peningkatan yang ditambahkan pada tank ini, seperti mesin yang baru (pada versi awal, dapur pacunya adalah mesin dengan daya 633,8 kW/850hp, lalu ditingkatkan lagi dengan mesin yang berdaya 932,1kW/1.250hp), sistem pengendali tembakan dikendalikan melalui komputer, thermal and passive night sight, pendeteksi kebakaran, dan suppresion system. Varian yang dibuat ada berbagai macam, diantaranya varian komando, ARV, penyapu ranjau, dan bridgelayer.

Tank Tempur Utama (MBT) T-72
militerbanget.blogspot.com

Seperti halnya tank legendaris T-54/T-55, MBT T-72 juga diproduksi dalam jumlah yang sangat masiv. Selain digunakan sebagai MBT standar Uni Soviet, T-72 juga diekspor ke beberapa negara sahabat serta negara-negara satelit Uni Soviet. Langkah progresif lainnya adalah, tank ini secara terus menerus ditingkatkan kemampuannya lewat berbagai macam modifikasi dan upgrade atau peningkatan.

Tank Tempur Utama (MBT) T-72
militerbanget.blogspot.com

MBT T-72 juga diproduksi secara lisensi di tujuh negara lainnya, yang mana masing-masing memiliki nomor model secara mandiri atau lokal. Contohnya adalah MBT T-72 buatan Cekoslovakia yang diberi kode PSP, PT-91 buatan Polandia, dan M-84 yang merupakan buatan Yugoslavia. Bahkan ada juga versi dari T-72 hasil rampasan perang Arab-Israel, yang lalu "diutak-atik" oleh Israel untuk diadopsi penggunaannya oleh militernya sendiri, dan ada juga beberapa unit T-72 yang "diekspor" ke Amerika Serikat untuk sarana latihan sekaligus sarana penelitian.

Tank Tempur Utama (MBT) T-72
militerbanget.blogspot.com

Spesifikasi Tank Tempur Utama/Main Battle Tank T-72


Asal Negara: Uni Soviet / Rusia
Mulai bertugas: 1972
Kru: 3 Orang
Bobot: 45.500 kg/45,5 ton

Dimensi  

Panjang: 9.53 m  
Tinggi: (over turret hutch) 2,22 m 
Lebar: 3,59 m

Persenjataan  

Senjata utama: 
Meriam kaliber 125mm Smoothbore
Senjata sekunder: 
1 x Senapan mesin kaliber 7.62mm (koaksial)
1 x Senapan mesin kaliber 12.7mm (AA gun)

Armor: Maksimum 250mm, Minimum - mm
Mesin:  V46 12 cylinder Diesel, generating 581,6 kW/780 hp 

Performa  

Kecepatan maksimum: 60 km/jam 
Jarak jelajah maksimum: 480 km (tanpa bahan bakar cadangan) dan 550 km (dengan tambahan 2 drum bahan bakar cadangan)  

Demikianlah artikel tentang Tank Tempur Utama / Main Battle Tank - T-72, semoga dapat bermanfaat bagi kita semua. 

Baca juga berbagai artikel menarik tentang khasiat dan manfaat buah dan sayuran di: portal-receh.blogspot.com

Baca juga berbagai artikel menarik tentang fotografi dan juga berbagai hal lain di: trisoenoe.com

Artikel dialih bahasa dan ditulis ulang oleh: Tuntas Trisunu

Sumber: 

ENSIKLOPEDIA DUNIA “TANK” – GEORGE FORTY
Edisi terbitan Lorenz Book, dicetak oleh Anness Publihing Ltd.
www.lorenzbook.com
www.annesspublishing.com

Tag:
#Close Support Vehicle, #Heavy Sniper Rifle/Senapan Runduk Berat, #Heer , #Helicopter, #Helicopter Angkut/Serang, #Helicopter tempur/serang, #Helikopter, #Helikopter Anti Kapal Selam, #Helikopter multi peran, #Helikopter Serang-Tempur, #Kapal Cepat, #Kendaraan Intai/Tempur Ringan, #Kendaraan Serba Guna, #Kendaraan Taktis Lapis Baja, #Kriegsmarine, #Luftwaffe, #MiG, #Pesawat Angkut Berat Jet, #Pesawat Angkut Propeller, #Pesawat Anti Kapal Selam, #Pesawat Anti Tank Propeller, #Pesawat Latih Jet/Basic Training Airplane, #Pesawat pembom berat Jet, #Pesawat Pembom Medium-Propeller, #Pesawat Pembom Propeller, #Pesawat Pembom Ringan Jet, #Pesawat Pembom Strategis, #Pesawat Pembom Tukik Propeller, #Pesawat Pembom/Tempur Jet, #Pesawat serang jet, #Pesawat Tanpa Awak / Unmanned Aerial Vehicle (UAV), #Pesawat Tempur Jet, #Pesawat Tempur Malam, #Pesawat Tempur Propeller, #Pistol, #Senapan, #Senapan Serbu, #Pistol Mitraliur/Submachine Gun, #Senapan Serbu Otomatis, #Senapan Serbu Semi Otomatis, #Tank, Tank Amfibi, #Tank Destroyer, #Tank Tempur Super Berat/Super Heavy Tank, #Tank Tempur Berat/Heavy Tank, #Tank Tempur Medium/Medium Tank, #Tank Tempur Ringan/Light Tank, #Tank Tempur Utama/Main Battle Tank, #senjata, #senapan serbu, #amunisi, #peluru, #sniper, #pesawat, #pesawat tempur, #helikopter tempur, #perang, #lapis baja, #pembom, #PUBG, #FF, #PLAYERUNKNOWN'S BATTLEGROUNDS, #Free Fire, #Rules Of Survival, #Rules Of Survival, #Knives Out, #Creative Destruction, #Hopeless Land, #Survivor Royale, #PUBG versi PC, #PUBG Mobile, #PUBG Lite, #PUBG x Resident Evil 2, #IFV, #Kendaraan Tempur Infantri / Infantry fighting vehicle, #ML, #anjay, #tik-tok, #Santuy, #Halu, #Apa itu, #Bucin, #Berita Viral, #Viral, #Ide Sederhana, #Mobile Legend, #Bazooka, #Proyektil, #Meriam, #Artileri, #peringkat militer dunia, #pangkalan militer pubg, #militer Indonesia 2020, #militer, #TNI, Tentara Nasional Indonesia, #Angkatan Udara, #Angkatan Darat, #Angkatan Laut, Kepolisian, #Polisi, #Polri, #TNI-AU, #TNI-AL, #TNI-AD, #Panser, #Panzer, #military, #wajib militer, #hobby militer, #militermeter, #battle, #Pelontar Granat, #Tembak, #Bayonet, #APC, #IFV, #Covid-19, Vaksin Covid-19, #Corona Virus, #Virus, #Isolasi Mandiri, #OTG (Orang Tanpa Gejala)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar