Helikopter Multi Peran Aerospatiale SA 321 Super Frelon militerbanget.blogspot.com |
Kemayoran, Jakarta, Rabu, 24 Oktober 2018
Artikel kali ini tentang helikopter berat keluaran dari Eropa. Jika biasanya, helikopter kelas berat didominasi oleh Amerika Serikat atau Uni Soviet, kali ini, dominasi tersebut coba didobrak oleh Eropa.
Walaupun tidak secara mutlak mematahkan dominasi tersebut, namun, dengan tampilnya Eropa ke dalam kancah persaingan, akan memberikan tambahan pilihan kepada negara-negara yang memang berminat serta membutuhkan helikopter angkut berat untuk mengisi inventory helikopternya.
Helikopter Multi Peran Aerospatiale SA 321 Super Frelon militerbanget.blogspot.com |
Pada kisaran tahun 1960-an, helikopter Super Frelon (frelon dapat diartikan sebagai Hornet) merupakan helikopter produksi Eropa Barat yang terbesar, dan harus bersaing dengan helikopter produksi Amerika Serikat dan Uni Soviet. Rancangannya muncul berdasarkan kebutuhan militer Prancis akan sebuah helikopter transport/utility dengan bobot sedang yang mampu mengemban atau difungsikan paling tidak ke dalam tiga fungsi, yaitu sebagai helikopter transpot, anti kapal selam, dan juga anti kapal permukaan. Dan helikopter ini juga harus bisa digunakan untuk versi sipil.
(Baca juga artikel yang sangat menarik berjudul Tank Tempur Ringan / Light Tank - PzKpfw II)
Versi pertama oleh Sud Aviation terbang perdana pada 10 Juni 1959, tetapi kemudian program ini mandek, dan tim perancangnya kemudian beralih untuk merancang satu helikopter yang lebih besar dan lebih berguna (atau lebih tepatnya, lebih menarik pasar).
Helikopter Multi Peran Aerospatiale SA 321 Super Frelon militerbanget.blogspot.com |
Produsen dari Amerika Serikat, yaitu Sikorsky, juga ikut andil dalam proyek baru ini, dan turut merancang dan membangun rotor utama dan rotor ekor, dan dengan seiring waktu, Sikorsky juga ikut andil dalam rancangan akhir. Helikopter SA 321 lebih besar yang nantinya akan diberi nama Super Frelon diterbangkan pertama kali pada 7 Desember 1982 di Italia, perusahaan Fiat bekerja sama dalam pembuatan gearbox dan transmisi, dan nantinya akan membuat suku cadang untuk helikopter ini.
Helikopter Multi Peran Aerospatiale SA 321 Super Frelon militerbanget.blogspot.com |
Super Frelon berbeda dari rancangan pertamanya, karena dibuat dengan lambung anti air dan pelampung untuk memungkinkan helikopter ini adaptif dengan operasi amfibi. Purwarupa Helikopter ini diselesaikan dalam versi pengangkut pasukan yang mampu mengangkut 38 pasukan dengan perlengkapan penuh atau 15 tandu untuk versi helikopter medis, dan dibuat pertama kali pada bulan Juli 1963 untuk memecahkan rekor dunia untuk kecepatan. Dan purwarupa kedua diselesaikan, beroperasi penuh dan ditempatkan di Angktan Laut pada 28 Mei 1963. Versi ini adalah versi pertama yang menjalani fase produksi. Saat produksinya berakhir tahun 1983 di Prancis, 99 unit dari versi ini telah dibuat.
(Baca juga artikel yang sangat menarik berjudul Kendaraan Lapis Baja / Panzer - Schwerer Panzerspahwagen SdKfz 231 (8-rad))
Helikopter Multi Peran Aerospatiale SA 321 Super Frelon militerbanget.blogspot.com |
SA 321D pertama dikirim ke Aeronaval (NAVY Prancis) pada tahun 1966. Beberapa diantaranya nanti dimodifikasi untuk mampu membawa AM 39 Exocet Missile dan dilengkapi dengan hidung berbentuk bidal kerucut yang mengangkut scanner serangan. Missile dibawa di pilon pada sisi kiri dan kanan helikopter. Senjata alternatif berupa 4 unit torpedo yang merupakan 2 kali beban yang mampu dibawa oleh Sikorski S-61 Sea King. SA 321G dirancang untuk menjadi helikopter ASW (Anti Submarine War – helikopter anti kapal selam) dan dilengkapi dengan sonar selam dan radar pencari.
Helikopter Multi Peran Aerospatiale SA 321 Super Frelon militerbanget.blogspot.com |
Saat SA 321G purna tugas dari dinas aktif militer, beberapa unit yang masih laik terbang dan memiliki sisa jam terbang yang cukup banyak, segera dialihkan untuk versi transportasi, SAR, dan beberapa tugas non tempur lainnya. Super Frelon terakhir dibebastugaskan dari dinas aktif militer Prancis pada tahun 2010.
Helikopter Multi Peran Aerospatiale SA 321 Super Frelon militerbanget.blogspot.com |
16 unit helikopter yang diekspor diberi nama SA 321H, disupply ke Angkatan Udara Irak, dan dilengkapi dengan radar dan peluru kendali Exocet. Helikopter ini ikut andil dalam Perang Iran – Irak dan dipergunakan untuk menyerang kapal Iran. Super Frelon juga dijual ke Angkatan Udara Israel (IAF) pada akhir tahun 1960, tipe ini digunakan untuk angkut pasukan dan angkut cargo yang berat. Tipe ini dibebastugaskan dari IAF pada tahun 1961.
Helikopter Multi Peran Aerospatiale SA 321 Super Frelon militerbanget.blogspot.com |
RRC memesan 16 unit SA 321 Ja. Sebuah versi pengembangan dari SA 321J yang dibuat khusus untuk aplikasi sipil. Pengiriman dimulai pada tahun 1975 dan selesai pada tahun 1977. Helikopter ini digunakan pada awalnya di Angkatan Laut untuk tugas ASW dan SAR, selanjutnya RRC melisensi helikopter ini dan memberi nama Changhe Z-8 dan bertugas sebagai helikopter SAR dan ASW. Untuk versi anti kapal selam atau ASW, dilengkapi dengan sonar penyelam dan dilengkapi dengan senjata torpedo.
Pada tahun 2007, Angkatan Udara RRC juga mengoperasikan beberapa unit dan ditempatkan untuk tugas SAR. Hingga saat ini, RRC masih terus memproduksi Z-8 dan mengalami beberapa peningkatan seperti mesin, sistem pengendalian, proteksinya, dan juga tata letak kokpit. Menurut beberapa catatan resmi, beberapa komponen kokpit yang semula analog, telah diganti dengan tampilan digital.
Helikopter Multi Peran Aerospatiale
SA 321 Super Frelon
militerbanget.blogspot.com
Spesifikasi Transport/Utility Helicopter (Helikopter Transport/Multi Peran) Aerospatiale SA 321 Super Frelon
SA 321 Super Frelon
militerbanget.blogspot.com
Terbang Perdana: 7 Desember 1962
Kru: 2 Orang angkut maksimum 38 orang.
Bobot: 6.700 kg (Kosong), MTOW : 13.000 kg
Dimensi
Diameter rotor: 18,90 m
Panjang: 23,03 m
Tinggi: 6,66 m
Persenjataan
Torpedo, Peluru Kendali Exocet
Mesin: 3 X Turbomeca Turmo IIIc turboshaft
Performa
Kecepatan maksimum: 237 km/jam
Ketinggian maksimum: 3.150 m
Jarak maksimum: 632 km
Spesifikasi Naval Super Frelon
Kharakteristik Umum
•Awak: lima
•Kapasitas:
•27 penumpang atau
•15 tandu
•Panjang: 23,03 m (75 kaki 6 inci)
•Diameter rotor: 18,90 m (62 ft 0 in)
•Tinggi: 6,66 m (21 kaki 10 inci)
•Area cakram: 280,6 m² (3,019 kaki²)
• Berat kosong: 6.863 kg (15.130 lb)
• Maks. berat lepas landas: 13.000 kg (28.660 lb)
•Mesin: Tiga × turboshaft Turboméca Turmo IIIC, masing-masing 1.171 kW (1.570 hp)
Performa
•Kecepatan Maksimum: 275 km/jam (148 kn (170 mph))
•Kecepatan maksimum (rekomendasi): 249 km/jam (135 kn (155 mph))
• Jarak jelajah maksimum: 1.020 km (549 nmi (632 mil))
• Elevasi maksimum: 3.150 m (10.325 kaki)
•Kecepatan menanjak: 6,7 m/s (1.312 kaki/mnt)
• Daya tahan terbang: 4 jam
Persenjataan
• Senjata: meriam 1× 20 mm (0,787 in) (dipasang di jendela)
• Rudal:
•4× torpedo pelacak dalam peran ASW atau
•2× Rudal Exocet dalam peran anti-kapal
Demikianlah artikel tentang Helikopter Transport & Multi Peran / Transport & Utility Helicopter - Aerospatiale SA 321 Super Frelon, semoga dapat bermanfaat bagi kita semua.
Baca juga berbagai artikel menarik tentang khasiat dan manfaat buah dan sayuran di: portal-receh.blogspot.com
Baca juga berbagai artikel menarik tentang fotografi dan juga berbagai hal lain di: trisoenoe.com
Artikel dialih bahasa dan ditulis ulang oleh: Tuntas Trisunu
Sumber:
ENSIKLOPEDIA DUNIA “HELIKOPTER MILITER” – FRANCIS CROSSBY
Edisi terbitan Lorenz Book, dicetak oleh Anness Publihing Ltd.
www.lorenzbook.com
www.annesspublishing.com
Tag:
#Close Support Vehicle, #Heavy Sniper Rifle/Senapan Runduk Berat, #Heer , #Helicopter, #Helicopter Angkut/Serang, #Helicopter tempur/serang, #Helikopter, #Helikopter Anti Kapal Selam, #Helikopter multi peran, #Helikopter Serang-Tempur, #Kapal Cepat, #Kendaraan Intai/Tempur Ringan, #Kendaraan Serba Guna, #Kendaraan Taktis Lapis Baja, #Kriegsmarine, #Luftwaffe, #MiG, #Pesawat Angkut Berat Jet, #Pesawat Angkut Propeller, #Pesawat Anti Kapal Selam, #Pesawat Anti Tank Propeller, #Pesawat Latih Jet/Basic Training Airplane, #Pesawat pembom berat Jet, #Pesawat Pembom Medium-Propeller, #Pesawat Pembom Propeller, #Pesawat Pembom Ringan Jet, #Pesawat Pembom Strategis, #Pesawat Pembom Tukik Propeller, #Pesawat Pembom/Tempur Jet, #Pesawat serang jet, #Pesawat Tanpa Awak / Unmanned Aerial Vehicle (UAV), #Pesawat Tempur Jet, #Pesawat Tempur Malam, #Pesawat Tempur Propeller, #Pistol, #Senapan, #Senapan Serbu, #Pistol Mitraliur/Submachine Gun, #Senapan Serbu Otomatis, #Senapan Serbu Semi Otomatis, #Tank, Tank Amfibi, #Tank Destroyer, #Tank Tempur Super Berat/Super Heavy Tank, #Tank Tempur Berat/Heavy Tank, #Tank Tempur Medium/Medium Tank, #Tank Tempur Ringan/Light Tank, #Tank Tempur Utama/Main Battle Tank, #senjata, #senapan serbu, #amunisi, #peluru, #sniper, #pesawat, #pesawat tempur, #helikopter tempur, #perang, #lapis baja, #pembom, #PUBG, #FF, #PLAYERUNKNOWN'S BATTLEGROUNDS, #Free Fire, #Rules Of Survival, #Rules Of Survival, #Knives Out, #Creative Destruction, #Hopeless Land, #Survivor Royale, #PUBG versi PC, #PUBG Mobile, #PUBG Lite, #PUBG x Resident Evil 2, #IFV, #Kendaraan Tempur Infantri / Infantry fighting vehicle, #ML, #anjay, #tik-tok, #Santuy, #Halu, #Apa itu, #Bucin, #Berita Viral, #Viral, #Ide Sederhana, #Mobile Legend, #Bazooka, #Proyektil, #Meriam, #Artileri, #peringkat militer dunia, #pangkalan militer pubg, #militer Indonesia 2020, #militer, #TNI, Tentara Nasional Indonesia, #Angkatan Udara, #Angkatan Darat, #Angkatan Laut, Kepolisian, #Polisi, #Polri, #TNI-AU, #TNI-AL, #TNI-AD, #Panser, #Panzer, #military, #wajib militer, #hobby militer, #militermeter, #battle, #Pelontar Granat, #Tembak, #Bayonet, #APC, #IFV, #Covid-19, Vaksin Covid-19, #Corona Virus, #Virus, #Isolasi Mandiri, #OTG (Orang Tanpa Gejala)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar